Dosen Teknologi Informasi Amikom Purwokerto Gelar Workshop Visual Branding dan Mockup Design

Dosen Teknologi Informasi Amikom Purwokerto Gelar Workshop Visual Branding dan Mockup Design

Sebanyak 300 siswa SMP Telkom Purwokerto mengikuti kegiatan workshop visual branding dan mockup design, yang diadakan oleh Dosen program studi Teknologi Informasi Universitas Amikom Purwokerto, pada Jumat (19/3).-Humas Amikom untuk Radarmas-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Sebanyak 300 siswa SMP Telkom Purwokerto mengikuti kegiatan workshop visual branding dan mockup design, yang diadakan oleh Dosen program studi Teknologi Informasi Universitas Amikom Purwokerto, pada Jumat (19/3).

Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi program Amikom Mitra Masyarakat.

Workshop tersebut bertujuan sebagai bentuk implementasi kurikulum merdeka yaitu P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila), yang mengangkat tema kewirausahaan.

Pada pelatihan ini siswa sebelumnya sudah dibentuk masing-masing menjadi 6 kelompok dengan ide produknya sudah ada.

BACA JUGA:Tim Dosen Amikom Purwokerto Beri Pelatihan Teknis Aplikasi Pengontrol Keuangan Keluarga

BACA JUGA:Tim Dosen Amikom Gelar Seminar Ekonomi Kreatif Series Program Kewirausahaan Berbasis Mahasiswa

Kegiatan ini berlangsung selama 4 jam dan dibagi menjadai 2 sesi. Sesi pertama diampu oleh Dani Arifudin,M.Kom. dan Sesi kedua diampu oleh Deuis Nur Astrida, M.Kom.

Untuk memperlancar workshop ini, selama kegiatan berlangsung, Tim Dosen dibantu oleh 9 Mahasiswa dari Prodi Tekologi Informasi. Pelatihan ini terdiri dari pembuatan logo, desain kemasan, mockup produk dan media promosi.

Dalam praktiknya, pelatihan ini memanfaatkan beberapa tools yang sudah familiar bagi siswa-siswi SMP Telkom Purwokerto, di antaranya Illustrator, Photoshop, Canva dan beberapa situs aplikasi berbasis online.

Hasil dari kegiatan workshop ini masing-masing kelompok mengunggah design yang yang sudah dibuat ke berbagai platform sosial media sebagai bentuk promosi produk masing-masing kelompok.

BACA JUGA:Mahasiswa Universitas Amikom Purwokerto Lolos PPK Ormawa 2023

BACA JUGA:Universitas Amikom Launching Program Pasca Sarjana Magister Ilmu Komputer

Di akhir sesi, Tim Dosen juga menekankan bahwa pembuatan visual branding dan mockup design bisa menggunakan tools apapun, yang lebih penting dari itu adalah kreativitas, komitmen dan originalitas dari pembuatnya. (*/ads)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: