Dilantik, Panitia dan Pengawas Pilkades Sirau Diminta Profesional

Dilantik, Panitia dan Pengawas Pilkades Sirau Diminta Profesional

Prosesi pengambilan sumpah dan pelantikan Panitia dan Pengawas Pilkades Sirau oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sirau, Sutarman, Kamis (24/8/2023).-Camat Kemranjen untuk Radarmas-

BANYUMAS, RADAR BANYUMAS - Panitia dan Pengawas Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Sirau, Kecamatan Kemranjen dilakukan pengambilan sumpah dan pelantikan di Pendopo Desa Sirau, Kamis (24/8/2023).

Pengambilan sumpah dan pelantikan Panitia dan Pengawas Pilkades Sirau oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sirau, Sutarman.

Sirau merupakan satu-satunya desa di Kecamatan Kemranjen yang mengikuti Pilkades serentak pada 2023 ini. Dikarenakan Kepala Desa Sirau, Mualliful Khasan habis masa periode jabatannya.

Camat Kemranjen, Dwi Irawan Sukma dalam kegiatan tersebut, menekankan beberapa hal kepada Panitia dan Pengawas Pilkades Sirau yang baru saja dilakukan pengambilan sumpah dan pelantikan.

BACA JUGA:14 Desa di 10 Kecamatan Terdampak Krisis Air Bersih di Banyumas

BACA JUGA:Panitia Sudah Terbentuk, Pilkades Serentak Oktober di Kracak Siap Digelar

"Panitia agar profesional, netral, tertib administrasi dan pengelolaan keuangan," tegas Irawan didampingi Kapolsek Kemranjen dan Danramil 11 Kemranjen.

Setelah pengambilan sumpah dan pelantikan, panitia diminta untuk segera menyelenggarakan rapat. Di antaranya membuat tata tertib dan rencana anggaran biaya (RAB), serta jadwal waktu Pilkades Sirau.

"Sampai hari ini masih menunggu rapat panitia, untuk mengetahui jadwal waktu pembukaan pendaftaran bakal calon kepala desa," ujar Irawan.

Sementara itu, proses pembuatan tata tertib dan lainnya dikonsultasikan ke Panitia Kecamatan. Terpilih sebagai Panitia Pilkades Sirau adalah Mohammad Sabar.

BACA JUGA:Pemkab Banyumas Pastikan 15 Desa Akan Pilkades Serentak Tahun Ini

BACA JUGA:Dinporabudpar Banyumas Akui Realisasi Target Pendapatan Sektor Wisata Masih Berat

"Pelaksanaan Pilkades Sirau dapat berjalan dengan lancar, aman dan terkendali mulai dari awal sampai dengan akhir," harap Irawan. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: