35 Paskibraka Akan Jalankan Mandat Upacara HUT Ke-78 RI di Alun-Alun Purwokerto

35 Paskibraka Akan Jalankan Mandat Upacara HUT Ke-78 RI di Alun-Alun Purwokerto

Pengukuhan 35 Paskibraka oleh Sekda Banyumas. Mereka akan bertugas dalam upacara HUT ke-78 RI di Alun-alun Purwokerto.-HUMAS POLRESTA BANYUMAS UNTUK RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Tiga puluh lima Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) akan bertugas pada upacara peringatan hari kemerdekaan RI ke 78 di Alun-Alun Purwokerto, Kamis (17/8/2023) besok.

Paskibraka yang terdiri dari 17 putra dan 18 putri terbaik Kabupaten Banyumas tersebut, akan menjalankan tugas setelah dikukuhkan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Banyumas Ir Wahyu Budi Saptono pada Selasa (15/8/2023) sore kemarin di Pendopo si Panji.

Dalam membacakan sambutan Bupati, Sekda Banyumas menerangkan, agar para Paskibraka dapat melaksanakan tugas dengan baik, cermat, sigap, kompak yang disertai dengan penuh rasa tanggung jawab, penuh semangat dan rasa bangga.

"Kalian adalah putra-putri terbaik Banyumas yang telah terpilih menjadi anggota Paskibraka. Kalian telah mengikuti proses yang panjang dan berkelanjutan, mulai dari seleksi yang ketat dan cermat, serta berbagai pelatihan baik kedisiplinan, ketegaran, nasionalisme, dan berbagai tempaan mental," ungkap Sekda.

BACA JUGA:Perhatian! Ini Rekayasa Lalu Lintas Saat Upacara Hari Kemerdekaan Ke-78 RI di Alun-Alun Purwokerto Besok

BACA JUGA:Terduga Teroris yang Ditangkap Densus 88 di Bekasi Asal Purbalingga? Begini Kata Kapolres Purbalingga

Untuk itu, para paskiraba di harapkan dapat menyelesaikan mandat yang telah diberikan dengan baik.

"Jadilah pemuda-pemudi yang tekun belajar, disiplin, gemar bekerja keras, kreatif, inovatif dan berakhlak mulia serta memiliki jiwa nasionalisme yang tinggi, memiliki integritas kepribadian yang baik, mental yang kokoh, ulet, tegar, bermoral dan pantang menyerah. Jadilah generasi muda yang tangguh dan berkarakter untuk banyumas yang lebih baik, serta kemajuan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia," pesan Sekda kepada Paskibraka yang telah dikukuhkan.

Sementara, untuk Upacara Pengibaran Bendera peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan RI di Alun-Alun Purwokerto besok, berdasarkan rencana akan bertindak sebagai Inspektur Upacara Bupati Banyumas Ir Achmad Husein. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: