Dinkes Banyumas Targetkan Distribusi 1.751 Antropometri Kit ke Puskesmas Rampung Agustus Mendatang

Dinkes Banyumas Targetkan Distribusi 1.751 Antropometri Kit ke Puskesmas Rampung Agustus Mendatang

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas dr. Widyana Grehastuti Sp. OG, M.Si. Med.-AAM JUNI RESTINO/RADAR BANYUMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID  - Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas, mentargetkan menyelesaikan distribusi antroprometri kit ke puskesmas bisa rampung Agustus nanti. Total ada 1.751 antropometri kit yang akan didistribusikan tahun ini.

"Distribusi mulai bulan Juli. Agustus kita targetkan bisa selesai," kata 

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Banyumas dr. Widyana Grehastuti Sp. OG, M.Si. Med.

Ia menambahkan, antroprometri kit adalah perangkat alat yang digunakan untuk menilai ukuran, proporsi, serta komposisi tubuh manusia. Alat ini banyak digunakan untuk memastikan apakah anak mengalami stunting atau tidak.

BACA JUGA:Awas! Ini Gangguan Kesehatan Saat Pancaroba ke Kemarau, Ini Pesan Dinkes

"Alat ini untuk mengukur panjang badan, berat badan, dan tinggi badan pada balita," jelasnya.

Pengadaan antroprometri kit dimulai sejak tahun lalu, dengan jumlah 156. Tahun ini Kabupaten Banyumas mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat.

"Dengan adanya alat tersebut, maka data pengukuran bayi dan balita di lapangan akan lebih valid sehingga dapat menjadi dasar yang tepat dalam pengambilan kebijakan," tuturnya.

BACA JUGA:Layanan Vaksin Dinkes Fokus Sasar Puskesmas

Lanjut, saat ini pihaknya terus berupaya  menambah antropometri kit agar jumlahnya bisa ideal dengan jumlah posyandu yang ada. Total posyandu di Kabupaten Banyumas saat ini 2.547 unit.

"Kekurangan pemenuhan antropometri akan kami ajukan melalui provinsi maupun kementerian kesehatan," paparnya.

Setelah distribusi antroprometri kit selesai, pihaknya bakal menggelar pelatihan penggunaan antropometri kit ke puskesmas. Nantinya dari pihak puskesmas akan melanjutkan pelatihan, kepada kader-kader posyandu. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: