149 Calhaj Berangkat dari Sumpiuh

149 Calhaj Berangkat dari Sumpiuh

Calon jamaah haji melakukan manasik di komplek Pendopo Surya Kusuma Yuda, Selasa (16/5) lalu. Direncanakan mereka berangkat pada Rabu (14/6) mendatang.-FIJRI/RADARMAS-

BANYUMAS-Koordinator Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Banyumas wilayah Eks Kawedanan Sumpiuh, Tibyan, menerangkan terdapat 149 calon jamaah haji diberangkatkan dari Pendopo Surya Kusuma Yuda, Sumpiuh.

"Kalau tidak ada perubahan, calon jamaah haji berangkat pada Rabu, 14 Juni dari Sumpiuh," kata Tibyan, Senin (5/6).

Ada tiga kloter yang bakal berangkat dari Sumpiuh. Calon jamaah haji kloter 74 dan 75 masing-masing menggunakan 1 bis dan kloter 76 ada 2 bis.

Camat Sumpiuh Ahmad Suryanto menambahkan terdapat aturan bagi anggota keluarga yang mengantar calon jamaah haji. Tidak semua orang bisa masuk ke dalam komplek pendopo.

BACA JUGA: Kartu Kesehatan Jemaah Haji Banyumas Dibagikan Pekan Ini

"Hanya satu anggota keluarga yang diperbolehkan masuk mengantar calon jamaah haji. Kalau membawa rombongan, silahkan bisa menunggu di luar," jelas Ahmad.

Anggota keluarga yang menemani calon jamaah haji ke area pemberangkatan juga wajib menunjukan kartu. Oleh karena itu, kartu yang diberikan oleh panitia supaya disimpan.

"Jangan sampai hilang, karena nanti dipakai lagi saat menjemput jamaah haji ketika pulang," imbuh Ahmad.

Kepada seluruh calon jamaah haji kloter 74, 75 dan 76, Ahmad berpesan agar selalu menjaga kesehatan. Sehingga, sesuai tagline haji tahun 2023 ini, "berangkat bareng, balik bareng". (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: