Pemkab Purbalingga Klaim Jalan Kabupaten Siap Dilalui Pemudik

Pemkab Purbalingga Klaim Jalan Kabupaten Siap Dilalui Pemudik

Petugas perbaikan jalan dari DPUPR tengah menambal salah satus ruas jalan Kabupaten yang akan dilalui pemudik.-ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PURBALINGGA mengklaim seluruh jalur mudik di wilayah Kabupaten PURBALINGGA, sudah siap dilalui oleh pemudik.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Panataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Purbalingga Istanto Sugondo, Senin, 17 April 2023.

"Ruas jalan yang menjadi akses mudik dan wisata di Kabupaten Purbalingga yang berlubang, telah seluruhnya kita perbaiki," katanya kepada Radarmas.

Dia menambahkan, ruas jalan yang sudah diperbaiki merupakan ruas jalan berstatus jalan Kabupaten. Sebab, ranah perbaikan DPUPR Kabupaten Purbalingga hanya jalan berstatus kabupaten.

Dia menjelaskan, begitu ada instruksi dari Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, pihaknya langsung melakukan penambalan jalan yang rusak.

Pihaknya mengerahkan seluruh petugas perbaikan jalan yang ada di DPUPR Kabupaten Purbalingga. Termasuk seluruh armada perbaikan yang dimiliki DPUPR.

"Jalur ke tempat wisata juga kami prioritaskan. Sehingga, selain membuat nyaman pemudik yang masuk ke wilayah Kabupaten Purbalingga, wisatawan juga nyaman berwisata di Purbalingga," jelasnya.

Dia mencontohkan jalur alternatif ruas jalan raya Simpang Empat Ngebrak Bukateja hingga ke perbatasan Kabupaten Banjarnegara juga sudah ditambal. 

Meskipun perbaikannya belum maksimal. Karena seharusnya harus dilakukan overlay, namum sementara ini baru dilakukan penambalan.

Dia mengakui perbaikan jalan hanya dilakukan dengan cara penambalan. Hal itu, dilakukan karena untuk mengejar waktu, agar bisa selesai sebelum arus mudik. Selain itu, juga karena keterbatasan anggaran.

Dia menambahkan, di Purbalingga tidak ditemukan jembatan yang rusak. Kalau pun ada kerusakannya masih ringan dan bisa dilalui kendaraan. (tya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: