Jamin Kesesuaian Kegiatan TA 2023, Polresta Cilacap Gelar Rapat Revisi Renja

Jamin Kesesuaian Kegiatan TA 2023, Polresta Cilacap Gelar Rapat Revisi Renja

Kompol Sugeng Hartono (kiri) saat pimpin Rapat Revisi Renja TA 2023, Jumat 16 Desember 2023.-HUMAS POLRESTA CILACAP UNTUK RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Dalam rangka untuk mengkordinasikan perencanaan program dan kegiatan yang telah ditetapkan dalam rencana strategis, Polresta Cilacap menggelar rapat penyusunan revisi rencana kerja (renja) tahun anggaran 2023.

Kepala Bagian Perencanaan Polresta Cilacap Kompol Sugeng Hartono menjelaskan, selain kordinasi program rapat tersebut bertujuan untuk menjamin konsistensi perencanaan dan program atau kegiatan selama satu tahun.

"Hal ini menjamin kesesuaian kegiatan lanjutan maupun kegiatan baru, sehingga dapat menjalankan kegiatan - kegiatan seusai dengan tugas pokok dan fungsinya," katanya, Jumat 16 Desember 2023.

Pagu alokasi untuk Polresta Cilacap Tahun Anggaran 2023 sebesar Rp 106.353.564.000. Jumlah itu akan dialokasikan untuk program penyelidikan dan penyidikan tindak pidana Rp 4.746.020.000, program modernisasi almatsus dan sarna prasarana Polri Rp 9.141.311.000, program profesionalisme SDM Polri Rp 5.000.000, program Harkamtibmas Rp 15.492.597.000, serta program dukungan manajemen Rp 76.968.636.000.

"Dari hasil rapat, ada sejumlah saran kepada para penanggungjawab indikator kinerja untuk dapat menindaklanjuti terkait langkah-langkah yang akan dilaksanakan dengan menyusun rencana aksi kinerja tahun 2023," lanjut Kompol Sugeng.

Selain itu, masing-masing penanggungjawab kegiatan diminta berkoordinasi dengan fungsi-fungsi terkait dalam mencapai target indikator kinerja. Lalu masing-masing penanggungjawab indikator kinerja juga melakukan analisa dan evaluasi terkait capaian kinerja.

"Hasil pelaksanaan rapat penyusunan Revisi Rencana Kerja PolrestaCilacap TA 2023, dibuat untuk bahan masuakan pimpinan dan dapat digunakan dalam menentukan langkah-langkah kebijakan selanjutnya," pungkas Kompol Sugeng.(jul)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: