Jelang Puasa, Harga Cabai di Pasar Manis Purwokerto Fluktuatif

Jelang Puasa, Harga Cabai di Pasar Manis Purwokerto Fluktuatif

Salah satu pedagang saat melayani pembeli di pasar manis, Senin (6/3). Ahmad Erwin/Radarmas--

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID- Menjelang bulan puasa, harga cabai di Pasar Manis Purwokerto cenderung fluktuatif, Senin (6/3). 

Arsitin (60), Pedagang Pasar Manis mengatakan, jika harga cabai saat ini masih naik turun. 

"Kalau Cabai, karena ini musim panen jadinya turun, kan kemarin naik Rp 40 ribu - Rp. 45 ribu, sekarang tinggal Rp. 30 ribu dan dijual eceran Rp 35 ribu. Itu untuk cabai merah," ungkapnya. 

Mengalami penurunan, setelah harganya sempat melonjak.

BACA JUGA:Porprov Jawa Tengah 2023, Purbalingga Target Minimal 10 Medali Emas

Untuk cabai rawit, Ia menyebutkan, masih diharga Rp. 60 ribu - Rp. 65 ribu. 

"Dan untuk cabai ijo Rp 15 ribu kulakan," sambungnya. 

Menurutnya pun, meski cenderung fluktuatif, akan tetapi biasanya mendekati bulan puasa, harga cabai tersebut akan melonjak lagi. 

"Harganya naik turun, tidak tentu kayak gini permintaannya, tapi kalau udah dekat waktu puasa biasanya naik, sekarang masih gak bisa diprediksi, besok bisa murah atau mahal tidak tahu," pungkasnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: