Satu Orang Meninggal Dunia, Begini Kronologi Lakalantas di Jalan Linggamas
Satu Orang Meninggal Dunia, Begini Kronologi Lakalantas di Jalan Linggamas--
BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID- Kecelakaan lalu lintas melibatkan sepeda motor Honda GL nomor polisi AA 5116 HB dengan sepeda motor Honda Vario nomor polisi R 4399 TV Jalan Linggamas Desa Petir Kecamatan Kalibagor Kabupaten Banyumas, Minggu (26/2) sekitar pukul 13.00 WIB kemarin.
Akibat peristiwa itu salah satu pembonceng Honda Vario dengan inisial NA (7) warga Binangun Kecamatan Banyumas tewas ditempat.
Sementara lainnya, yaitu KK (19) pengendara Honda GL, dan YN (18) pembonceng Honda GL mengalami luka ringan.
Sedangkan FR (18) pengendara honda Vario luka berat, dan S (45) pembonceng honda vario, NB (7) pembonceng honda vario, dan N (7) pembonceng honda vario mengalami luka ringan.
BACA JUGA:Anggota Mapala Unsoed Meninggal Saat Mendaki Gunung Slamet, Warek 3 Unsoed : Akan Menjadi Evaluasi
Kapolresta Banyumas Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kasatlantas Polresta Banyumas, Kompol Bobby Anugrah Rachman menjelaskan, terjadinya kejadian itu berawal saat KK (18) pengendara honda GL warga Sukoharjo Wonosobo melaju dari arah Timur ke Barat.
"Semula Honda GL melaju dari arah timur ke barat," katanya, Senin (27/2).
Namun saat sampai di TKP, honda GL diduga melaju terlalu ke kanaan.
"Dan pada saat bersamaan datang Honda Vario yang dikendarai oleh FR (18) warga Binangun Banyumas dengan berboncengan lima dari arah berlawanan," sambungnya.
Lantaran karena jarak sudah dekat dan tidak bisa menghindar maka terjadilah laka lintas. (win)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: