24 Calhaj Banyumas Terima Pelimpahan Porsi

24 Calhaj Banyumas Terima Pelimpahan Porsi

Sebelum berangkat ke Semarang Selasa ini (21/2), 24 calhaj Banyumas penerima pelimpahan porsi telah diberi pengarahan. -Yudha Iman Primadi/Radarmas---

PURWOKERTO - Selasa ini (21/2) menjadi jadwal bagi calon haji dari Kabupaten Banyumas penerima pelimpahan porsi untuk mengurus ke Semarang.

 

Data Kantor Kementerian Agama (KanKemenag) Banyumas untuk keberangkatan ini sementara ada 24 calhaj yang menerima pelimpahan porsi.

 

KaKanKemenag Banyumas, H Aziz Muslim, SAg MPdI melalui Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU), Drs H Purwanto Hendro Puspito mengatakan calhaj penerima porsi haji hanya ada lima kriteria yaitu suami, istri, orangtua, saudara kandung dan anak kandunh. Untuk 24 calhaj penerima pelimpahan porsi di Banyumas semua persyaratan sudah terverifikasi dan dikirimkan datanya melalui email ke Dirjen PHU ataupun Bidang Haji Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Jateng.

 

"Sudah dijadwalkan oleh Kanwil hari ini Selasa (21/2) untuk Banyumas. Tugas kami hanya mengirimkan usulan. Yang memproses selanjutnya Kanwil," katanya.

 

Hendro menjelaskan jika tahun lalu tim dari Kanwil bisa datang ke Banyumas dengan anggaran perjalanan dinas, untuk tahun ini dengan waktu persiapan dan pelunasan haji yang mulai kencang dari calhaj yang datang ke Semarang.

 

"Terkait proses pengesahan biometrik pengambilan foto memggantikan identitas jemaah awal kewenangan Kanwil," terangnya. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: