Usulan R.M. Bambang Soeprapto Dipokoesoemo Jadi Pahlawan Nasional Naik ke Tingkat Provinsi
Kisah Komisaris Bambang Soeprapto, Komandan MBK Pertama di Banyumas Yang Kini Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional--
PURWOKERTO - R.M. Bambang Soeprapto Dipokoesoemo yang diusulkan menjadi Pahlawan Nasional, telah melalui sidang di tingkat Daerah. Usulan tersebutpun kini akan melangkah ke jenjang berikutnya.
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kabupaten Banyumas Purwadi Santoso mengatakan tahapan setelah sidang TP2GD (Tim Peneliti, Pengkaji Gelar Daerah) maka menunggu rekomendasi ditanda tangani Bupati Banyumas.
"Jadi, tahapan masih panjang. Setelah ditanda tangani pak Bupati, dikirim ke Dinas Sosial Pemerintah Jawa Tengah," tuturnya.
Nantinya, di Provinsi akan dilakukan pentahapan lagi. Namun menurutnya, pentahapan di Provinsi tidak sepanjang di Kabupaten.
"Lalu setelah itu, dibawa ke Jakarta, di Kementrian sosial dilakukan langkah lagi. Bau kemudian, tahap terakhir yaitu pemberian gelar kehormatan," tandasnya. (mhd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: