Ditengarai Jadi Sarang Tikus, Tanaman Odot Rugikan Petani Kebokura

Ditengarai Jadi Sarang Tikus, Tanaman Odot Rugikan Petani Kebokura

Lurah Kebokura Umi Sangadah memberikan pemahaman ke pemilik tanaman odot, Kamis (15/12). Odot yang ditanam di pinggir ruas jalan nasional menjadi sarang tikus sehingga merugikan petani. (Lurah Kebokura untuk Radarmas)--

BANYUMAS-Tanaman odot yang berada di pinggir ruas jalan nasional di areal persawahan Kelurahan Kebokura Kecamatan Sumpiuh telah meresahkan petani.

Tanaman odot tumbuh dari perbatasan Desa Lebeng sampai Sanghyang Sri pada kanan dan kiri ruas jalan. Odot ditanam oleh seorang peternak sapi.

"Tanaman odot menjadi sarang tikus sehingga merugikan petani," jelas Lurah Kebokura Umi Sangadah, Jum'at (16/12).

Kondisi diperparah oleh pemilik sapi yang membuang kotoran sapi di pematang sawah petani. Sehingga dianggap menganggu.

Sehubungan dengan hal tersebut, petani yang tergabung dalam kelompok tani meminta solusi. Agar sawah tidak diserang hama tikus yang dipicu oleh adanya tanaman odot sebagai sarang. Juga, supaya tidak membuang kotoran sapi sembarangan. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: