Kasus Perampokan Wali Kota Blitar: Sampai Disekap, Uang Ratusan Juta Rupiah Raib, Ini Kata Kapolres

Kasus Perampokan Wali Kota Blitar: Sampai Disekap, Uang Ratusan Juta Rupiah Raib, Ini Kata Kapolres

Aksi perampokan menimpa Wali Kota Blitar Santoso dan istri pada hari Senin pagi 12 Desember 2022. Mereka dirampok dan disekap di rumah dinasnya sendiri. -ANTARA-Polres Blitar Kota--

Pelaku juga menghancurkan CCTV yang terpasang di dalam rumah dinas.

Pelaku membawa kabur uang serta perhiasan milik istri Wali Kota Blitar dengan total nilai sekitar Rp400 juta.

Kapolres mengatakan kondisi Wali Kota Blitar dan istri saat ini masih trauma dengan kejadian itu. Namun, tidak ada luka serius di tubuh mereka. Hanya luka sedikit saat penyekapan itu terjadi.

BACA JUGA:Lagi, Tanah Longsor Terjadi di Cipari Cilacap

Selain itu, kondisi tiga anggota Satpol PP Kota Blitar yang juga sempat disekap saat ini juga baik. Mereka juga sudah dimintai keterangan terkait dengan kejadian pencurian disertai dengan kekerasan itu.

"Kami sampaikan Bapak Wali Kota Blitar dan ibu baik-baik saja. Tidak ada yang terluka," ujar dia.

BACA JUGA:Semifinal Argentina vs Kroasia Rabu 14 Desember 2022, Messi Ditakdirkan Juara Piala Dunia Qatar? Ini Tandanya

Sementara itu, untuk memudahkan proses penyelidikan di rumah dinas Wali Kota Blitar dipasang garis polisi.

BACA JUGA:Adu Kuat Prancis vs Maroko, Kamis 15 Desember 2022 pukul 02.00, Semifinal Piala Dunia Qatar 2022, Link Live

"Kami mohon doanya mudah-mudahan dapat cepat terungkap, sehingga para pelaku bisa segera kami amankan," ujar Kapolres. (jpnn)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: