Paska Bom Bunuh Diri di Bandung, Pengamanan Polres Purbalingga Ditingkatkan

Paska Bom Bunuh Diri di Bandung, Pengamanan Polres Purbalingga Ditingkatkan

Anggota Polres Purbalingga tengah memeriksa barang bawaan masyarakat yang masuk ke kompleks Mapolres.-ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Peningkatan pengamanan dilakukan oleh Kepolisian Resor (Polres) PURBALINGGA, mulai Rabu, 7 Desember 2022.

Hal itu dilakukan paska aksi ledakan di Mapolsek Astanaanyar, Kota Bandung, Rabu, 7 Desember 2022 pagi, yang diduga akibat bom bunuh diri.

Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Purbalingga AKBP Era Johny Kurniawan kepada Radarmas, Rabu, 7 Desember 2022.

BACA JUGA:Keterangan Polisi: 1 Meninggal, 7 Luka-luka Usai Bom Meledak di Polsek Astana Anyar Bandung

"Paska kejadian di Mapolsek Astanaanyar, kami lakukan penebalan personel yang menjaga lingkungan Mapolres Purbalingga. Penjagaan kami perketat," kata Kapolres.

Dia menjelaskan, setiap orang yang masuk ke kompleks Mapolres Purbalingga akan diperiksa satu per satu.

Baik itu identitasnya atau pun barang bawaannya.

BACA JUGA:Begini Kronologi Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar Bandung

Menurutnya, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi aksi teror, serta meningkatkan kewaspadaan di Mapolres Purbalingga.

"Ini upaya preventif. Kita antisipasi kejadian di Mapolsek Astanaanyar agar tak terjadi di Purbalingga," ujarnya.

Dia menambahkan, perketat penjagaan juga dilakukan jajaran Polres Purbalingga hingga di semua Polsek.

BACA JUGA:Bom Bunuh Diri di Polsek Astana Anyar Bandung, Turun Dari Motor ke Polsek Astana Anyar, Duarrrrrr

Tak hanya itu, rumah dinas dan asrama jajaran kepolisian juga diperketat penjagaannya. 

Kapolres juga menyampaikan beberapa penekanan kepada Personel Piket jaga Mako.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: