Aksi Ulah Bjorka, Diobral Rp392 juta untuk 44 Juta Data MyPertamina yang Bocor
Bjorka mengklaim berhasil membobol 44 juta data penduduk Indonesia yang langsung dia banderol harganya-FotoTangkapan LayarTwitter---
Lebih lanjut, Pakar keamanan Siber Pratama Persadha menjelaskan bahwa data-data yang dibocorkan Bjorka meliputi nama, surat elektronik, nomor induk kepemilikan, nomor kartu tanda penduduk, dan nomor pokok wajib pajak.
“Kemudian Bjorka juga mengunggah nomor telepon, alamat, tanggal lahir, jenis kelamin, penghasilan, data pembelian bahan bakar minyak dan masih banyak yang lainnya,” papar Pratama.
BACA JUGA:Gelar Desa Wisata Jawa Tengah 2022, Begini Usaha Pokdarwis Pekunden
Kemunculan Bjorka sontak membuat publik kembali dibuat heboh.
Pasalnya, data yang dibobolnya cukup besar, 44 juta data kepemilikan masyarakat Indonesia.
BACA JUGA:Material Longsor Masuk ke Badan Jalan, Arus Lalau Lintas Purbalingga - Pemalang Sempat Tersendat
Publik pun menyayangkann kejadian tersebut. Pasalnya sejumlah data tersebut berpotensi dipergunakan secara tidak baik.
Tak sedikit kemunculan Bjorka ini diduga karena satu dan hal lain.
BACA JUGA:Penetapan UMP, Ganjar Kembali Diskusi Ajak Pengusaha dan Buruh
“Kok muncul lagi Bjorka? Lembaga negara mana lagi sih yang minta tambahan anggaran ‘keamanan cyber’?” Kata akun @mazzini_gsp.
“Loh kalian masih percaya kalo Bjorka itu bukan orang dalem?” Kata akun @ispeispeanjime.
BACA JUGA:Kisah Debt Collector dan Korban di Ajibarang Berakhir Damai, Ini Kata Kapolsek
“Gak tau kominfo kerjanya sebenernya ngapain. Mungkin cuma blokir-blokir situs-situs bokep doang kali ya, karena itu yang paling cepet, gak polisi gak kominfo sama aja,” kata akun @tiobara_.
“Mana pas daftar aplikasi ini pake foto sambal megang KTP,” kata akun @nitarossss.
BACA JUGA:Covid-19 Sub Varian XXB Belum Ditemukan di Purbalingga
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: disway.id