Beberapa Ruas Jalan di Banyumas Akan Beralih Status Jadi Jalan Provinsi, Ini Datanya

Beberapa Ruas Jalan di Banyumas Akan Beralih Status Jadi Jalan Provinsi, Ini Datanya

Lalu lintas di jalan Sunan Ampel simpang Pabuaran Purwokerto (28/10/2022). Jalan Sunan Ampel salah satu jalan yang akan ditingkatkan statusnya menjadi jalan Provinsi, dari jalan dr. Gumbreg, Purwokerto hingga terkoneksi dengan jalan Raya Purwokerto Baturr-Foto Dimas Prabowo / Radar Banyumas -

PURWOKERTO- Beberapa jalan di Kabupaten Banyumas akan beralih status.

Semula jalan kabupaten menjadi jalan provinsi.

BACA JUGA:Jalan Lingkar Sumpiuh Diusulkan Berstatus Jalan Nasional

Jalan-jalan tersebut meliputi Jalan dr Gumbreg dari Bundaran RS Margono Soekarjo Purwokerto, Raden Patah, Sunan Ampel, dan Sunan Bonang. Akan diupgrade menjadi jalan provinsi.

"Sekarang statusnya masih jalan kabupaten," ujar Sub Koordinator Pembangunan Jalan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Banyumas, Rusli Kurnia.

BACA JUGA:Siulan Kini Bisa Dianggap Melecehkan, PMA 73 Tahun 2022 Tentang Pencegahan Kekerasan Seksual Disosialisasikan

Selain itu juga ada Jalan Wakhid Hasyim di upgrade jadi jalan Provinsi.

BACA JUGA:Tebing di Majenang Longsor, Akses Ekonomi Tiga Desa Terganggu

Terhubung dengan ruas Jalan Pegalongan-Purwokerto. Dimulai dari perempatan Jalan Pegalongan, tepatnya arah Jembatan Pegalongan-Mandirancan ke arah Jalan Gerilya. (ely)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: