Dinporabudpar Surati Pengelola Obwis Terkait Mitigasi Bencana

Dinporabudpar Surati Pengelola Obwis Terkait Mitigasi Bencana

Sebuah video beredar di media sosial memperlihatkan saat-saat debit air sungai Gumawang di Lokawisata Baturraden meningkat. -Foto tangkapan layar video viral -

PURWOKERTO- Dinas Pemuda, Olah Raga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Dinporabudpar) Kabupaten Banyumas menyurati seluruh pengelola objek wisata (obwis) di Kabupaten Banyumas, baik swasta maupun yang dikelola Pemda. Terkait dengan kondisi cuaca saat ini yang masuk musim hujan.

"Kami surati untuk mitigasi bencana," ujar Kepala Bidang Pariwisata Dinporabudpar Kabupaten Banyumas, Wardoyo.

BACA JUGA:Layanan Kesehatan di Cilacap, Setop Sementara Penggunaan Obat Sirup

Menurutnya, dikirimnya surat ke pengelola obwis sangat penting. Mengingat wisata di Kabupaten Banyumas didominasi wisata alam. Agar pengelola obwis bisa waspada adanya longsor, banjir, dan sebagainya.

Wardoyo menuturkan, setiap 30 menit, pengelola obwis agar menyampaikan himbauan melalui pengeras suara. Isinya agar wisatawan tidak terlalu dekat dengan sungai atau tebing, untuk obwis yang ada di pegunungan atau aliran sungai.

BACA JUGA:Cipta Kondisi, Polsek Purwokerto Timur Sita Puluhan Botol Miras

"Kadang di tempat wisata tidak hujan, tapi kan tidak tahu kondisi di atas, kalau hujan airnya bisa mengalir deras ke bawah," tuturnya.

BACA JUGA:Lagi Asyik Main Judi Remi di Gudang Kecamatan Kembaran, 4 Bapak-Bapak Diciduk Sat Reskrim Polresta Banyumas

Dia mengharapkan, dengan adanya surat edaran terkait mitigasi bencana, bisa meminimalisir resiko. Dan tentu saja tidak sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. (ely)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: