Alun-Alun Purwokerto Dipercantik 1.300 Melati Bali, Ditanam di Tepi Pedestrian Sisi Barat

Alun-Alun Purwokerto Dipercantik 1.300 Melati Bali, Ditanam di Tepi Pedestrian Sisi Barat

PURWOKERTO - Untuk menambah estetika di Alun-Alun Kota Purwokerto, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Banyumas melakukan penanaman 1.300 Melati Bali di pedestrian sisi barat Alun-Alun. https://radarbanyumas.co.id/renovasi-alun-alun-purwokerto-setelah-lebaran-telan-anggaran-rp-16-miliar-tambah-pedestrian-bangku-dan-lampu/ Supriyatno, Kasi Pemeliharaan Ruang Terbuka Hijau (RTH) DLH Banyumas mengatakan, merupakan tahap pertama, penanaman tersebut dilakukan dalam rangka menambah nilai estetika Alun-Alun. "Untuk tahap pertama atau untuk awal itu tepi barat dulu, tanamannya itu ada sekitar 1300 Melati bali, hijau sama kuning dua macam," katanya kepada Radarbanyumas.co.id, Senin (3/5). Setelah sisi barat, selanjutnya penanaman akan dilanjutkan di sisi timur. Serta menyeluruh disetiap sisi Alun-Alun. "Anggarannya itu untuk pengadaan tanaman 20 juta pembelian tanaman. Dan kita rencana ini bertahap, ini tahap pertamakan, nunggu paket berikutnya selesai, untuk jumlah tanaman kalau ditotal semua 1.300 berarti dikali 4," terangnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: