Pelanggar Parkir Perebut Jalur Sepeda di Kota Purwokerto Diberi Sanksi Sosial
Pelanggar parkir yang menggunakan jalur hak sepeda di foto. Ahmad Erwin/Radar PURWOKERTO - Masih dalam tahap sosialisasi, setiap pelanggar parkir diberi sanksi sosial. Seperti yang terlihat pada operasi gabungan penertiban parkir yang digelar di jalur Sistem Satu Arah (SSA) kota Purwokerto hari ini, Rabu (18/11). "Ini masih sosialisasi, dan sementara masih sanksi sosial, karena dari pihak Kepolisian belum bisa menilang," kata Iwan Yulianto, Kasi Pengendalian dan Operasional (Dalops) Dinhub Banyumas kepada Radarbanyumas.co.id. https://radarbanyumas.co.id/lagi-dinhub-janjikan-kendaraan-yang-parkir-di-jalur-sepeda-akan-disanksi/ Dengan adanya sanksi sosial tersebut, Iwan menambahkan, paling tidak masyarakat bisa mengawasi atau menegur jika terdapat pengguna jalan yang mengambil hak-hak pengguna jalan lainnya. "Paling tidak masyarakat ikut bisa mengawasi atau menegur karena kita sendiri kesulitan. Apalagi Itukan tulisannya saya pelanggar parkir, saya mengambil hak pengguna sepeda. Nah dari tulisan itu nantikan bisa jadi mereka malu lagi untuk melanggar," tambahnya. Selain itu, pelanggar juga diberi surat pernyataan. "Dan kita beri surat pernyataan juga tadi, harapannya warga yang menggunakan jalan menyadari hak-hak pengguna jalan dan saling mengerti dengan pengguna jalan yang lain. Agar bisa dapat lebih nyaman," pungkasnya. (win)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: