David de Gea - Rekor Pun Terjun Bebas
Pada 2 Desember tahun lalu nama David de Gea sungguh harum. Kiper Manchester United tersebut membuat rekor penyelamatan yang terjadi dalam satu laga. Yakni 14 kali. Arsenal yang frustrasi pun akhirnya kalah 1-3 oleh United di Emirates Stadium tahun lalu. Setahun berselang, kali ini giliran Setan Merah yang menjamu Arsenal kemarin (6/12) di Old Trafford kisah kehebatan De Gea hilang tak berbekas. Yang ada malah blunder oleh kiper 28 tahun tersebut. Gol pembuka Arsenal oleh bek Skhodran Mustafi pada menit ke-26 kemarin terjadi akibat tangkapan tak lengket De Gea. Mustafi yang menyambut tendangan pojok Lucas Torreira memantulkan bola ke tanah yang kemudian gagal diantisipasi dengan sempurna oleh De Gea. Meski blunder De Gea ini tidak membuat timnya kalah seperti yang dilakukan kiper Everton Jordan Pickford saat lawan Liverpool (3/12) namun performa De Gea tetap dianggap terjun bebas dibandingkan musim lalu. Opta menunjukkan jika rekor kebobolan De Gea di kandang sudah menyamai musim lalu. Jika musim lalu, pemain kelahiran Madrid Spanyol itu jebol sembilan kali dalam 17 laga kandang, maka musim ini De Gea jebol sembilan gol hanya dalam tujuh laga di kandang. Sepanjang musim ini, De Gea melakukan 63 saves di berbagai ajang buat United. Saves dalam satu laga terbanyak De Gea terjadi saat United menghadapi Wolverhampton Wanderers (22/9) yakni dengan tujuh saves. Gara-gara performa yang njomplang tersebut mantan kiper Atletico Madrid tersebut kepada Express mengatakan kans United buat memenangi titel juara sangat-sangat berat. “Jujur saya ini merupakan musim yang berat buat tim kami. Di liga kami ada di posisi yang buruk (delapan, red.) padahal kami adalah Manchester United, kami seharusnya menjadi penantang buat klub lainnya di kompetisi ini,” tutur De Gea. Tak seperti sang pelatih Jose Mourinho yang malu-malu untuk merevisi target United pada musim ini maka De Gea lebih jujur soal prediksi pencapaian terbaik United musim ini. “Karena kami tertinggal jauh maka yang mungkin dilakukan adalag finis untuk posisi lolos Liga Champions,” ujar De Gea. (dra)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: