Debut Carlos di Youth League

Debut Carlos di Youth League

Debut Carlos di Youth LeagueGOTHENBORG – Pekerjaan baru Roberto Carlos di Real Madrid tidak hanya menjadi ambassador klub pada kawasan Asia. Namun, mantan bek kiri Real selama sembilan musim itu juga menjadi bagian dari tim pelatih akademi Real. Debutnya pun bakal terjadi ketika mendampingi tim Juvenil A Real (U-19) melakoni playoff Youth League kontra tim Swedia Elfsborg malam nanti WIB. ”Selamat pagi semua! Besok sore (hari ini) adalah laga tim junior Real Madrid junior. Semoga beruntung semuanya. Hala Madrid!” tulis Carlos di akun Instagram-nya seperti dilansir AS. Selain Carlos, pelatih lain yang bakal menjalani debut adalah Solari, yang pernah bekerjasama dengan Luis Miguel Ramis, yang saat ini menjadi entrenador Real Madrid Castilla. Bagi Carlos, melatih bukanlah hal baru. Tercatat ada empat tim yang pernah dibesutnya, dengan klub India Delhi Dynamos menjadi pelabuhan terakhir sebelum menerima tawaran Real. Selama di Real, selain menangani tim akademi, Carlos juga berusaha mengambil kursus kepelatihan UEFA Pro License, syarat penting jika dia berambisi menjadi asisten Zinedine Zidane, maupun menangani klub lain di seantero liga Benua Biru tersebut. (apu/ko)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: