Kaget Disuruh Berhenti oleh Polisi, Malah Dapat Salak

Kaget Disuruh Berhenti oleh Polisi, Malah Dapat Salak

HADIAH : Pengendara sepeda motor mendapat sembako dan doorprize salak pondoh saat melewati Jalan Pemuda Banjarnegara, Jumat (24/6). DARNO/RADARMAS BANJARNEGARA - Pemotor yang melintas di Jalan Pemuda pada Jumat (24/6) pagi dihentikan oleh petugas. Beruntung bagi pengguna jalan yang tertib, mereka mendapat bingkisan sembako dan doorprize salak pondoh Banjarnegara. "Sampai saat ini kita masih melaksanakan kegiatan operasi patuh yang sifatnya humanis kepada masyarakat agar bisa tertib berlalu lintas," kata Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto kepada wartawan. Tidak kalah pentingnya, kata dia, petugas juga melakukan kegiatan peduli masyarakat. Dia mengatakan masyarakat yang sudah tertib berlalu lintas diberi paket sembako dan doorprize salak. Salak pondoh merupakan buah unggulan Kabupaten Banjarnegara. "Silahkan pengguna jalan dari kota manapun, kalau ingin salak terbaik dari Banjarnegara," ungkapnya. https://radarbanyumas.co.id/di-banyumas-ada-4-000-kendaraan-terjaring-melanggar-lalu-lintas-selama-operasi-patuh-candi/ Dalam Operasi Patuh Candi 2022 ada tujuh target prioritas penindakan yakni satu bagi pengendara yang menggunakan ponsel saat berkendara, pengemudi atau pengendara di bawah umur, sepeda motor berboncengan lebih dari satu orang, sepeda motor tidak menggunakan helm SNI dan mobil tidak menggunakan safety belt, pengemudi atau pengendara kendaraan dalam pengaruh atau mengkonsumsi alkohol, pengendara melawan arus dan pengendara melebihi batas kecepatan. Operasi ini dilaksanakan secara serentak di Indonesia selama 14 hari, mulai tanggal 13 sampai 26 Juni 2022. (drn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: