Berikan Bukti Langsung

Berikan Bukti Langsung

Untuk meningkatkan hasil pertanian, petani membutuhkan bukti. Sebab tanpa bukti peningkatan hasil produksi, petani padi enggan beralih dari cara bercocok tanam dari model konvensional yang sudah lama dilakukan. Hal inilah yang tengah dirintis Kepala Desa Piasa Wetan Kecamatan Susukan, Paryono. "Saya ingin mengubah cara tanam dengan pupuk kimia yang berlebihan dan agar petani beralih ke jajar legowo," kata dia. Pada awalnya, Paryono yang menjadi kepala desa sejak  Mei 2012 ini mendapat penolakan dari petani. Sebab petani takut hasilnya akan menurun. Pada awalnya, petani enggan beralih dari cara bertani yang telah berlangsung turun-temurun. "Memang ada keengganan dari mereka. Mereka sanksi kalau mengurangi penggunaan pupuk kimia dan menjarangkan tanaman padinya hasilnya akan naik," kata dia. Namun hasil di lapangan dengan menggunakan pupuk organik dan  jajar legowo ternyata hasilnya bisa meningkat hingga 25 persen. Dengan bukti ini, kini 60 persen petani dari 200 an petani di desanya beralih ke pola tanam jajar legowo. "Dengan meningkatnya hasil, petani lebih mudah diajak beralih ke metode bertani model baru yang lebih ekonomis dalam biaya namun hasilnya bisa meningkat," kata dia. Paryono menambahkan desanya hanya terdiri dari  satu Kadus dan terdapat empat kelompok tani. "Satu kelompok tani luas lahannya sekitar10 hektar. Dengan jumlah anggota per kelompok tani 25 orang, termasuk pengusus dan anggota," lanjutnya.(drn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: