Aplikasi Angsamas Jadi, Siap Beroperasi Akhir Juni, Perahu Penambang Pasir pun Bisa Akses Aplikasi

Aplikasi Angsamas Jadi, Siap Beroperasi Akhir Juni, Perahu Penambang Pasir pun Bisa Akses Aplikasi

ANGSAMAS: Dermaga Wisata Sungai Serayu di dekat jembatan kereta api Rawalo segera beroperasi pasca adanya aplikasi Angsamas. DIMAS PRABOWO/RADARMAS PURWOKERTO - Target bulan ini uji coba nampaknya benar-benar serius akan terealisasi. Dinhub Banyumas Senin (31/5) lalu telah melaunching aplikasi Angsamas atau Angkutan Serayu Banyumas. https://radarbanyumas.co.id/balon-terbang-aplikasi-angsamas-dilaunching-ujicoba-kapal-di-serayu-river-park-sebelum-akhir-juni/ Kepala Dinhub Banyumas Agus Nur Hadie Ssos MSi melalui Kepala UPTD Pengelola Sarana dan Prasarana Perhubungan Taryono ST MPA mengatakan untuk fungsinya saat ini adalah sebagai registrasi online secara gratis untuk calon operator angkutan serayu. "Mereka nanti mendaftarkan secara online biodata mereka sekaligus kepemilikan armada sungai yang mereka miliki, entah itu perahu, speedboat, bahkan penambang pasirpun tak masalah," katanya. Sebab nantinya, lanjut dia, tetap dilakukan validasi yang kemudian akan dilakukan pembinaan keselamatan. Memang mulanya aplikasi ini hanya sebagai pendaftaran saja. Namun menurutnya, lambat laun akan ditambah fungsinya sebagai e-ticketing. Ditanya mengenai berapa target awal operator yang akan beroperasi, menurutnya, tidak ada target pasti. Bahkan ketika hanya satu. "Satu itu ketika siap, tidak masalah. Intinya yang mana yang siap. Selama inipun sebetulnya sudah ada beberapa . Namun mereka belum ada tata cara angkutan yang layak seperti apa," tandasnya. (mhd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: