414 Titik Bankeu Kabupaten Cair
Peningkatan aula desa di Banyumas dengan bantuan keuangan kabupaten 2025 senilai Rp 150 juta dikebut, Senin (15/9).-YUDHA IMAN/RADARMAS-
PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sebanyak 414 titik bantuan keuangan kabupaten tahun ini cair sejak Juli.
Data Dinsospermades Banyumas per Senin (15/9) dari 414 titik bantuan keuangan desa, tinggal 10 titik bantuan keuangan desa yang masih berproses.
Sub Koordinator Prasarana Bidang Pemberdayaan Ekonomi, Desa, Sumberdaya Alam dan Teknologi Tepat Guna Dinsospermades Banyumas, Karsono mengatakan 414 titik bantuan keuangan kabupaten tersebut tersebar di 23 kecamatan selain kecamatan eks kotip. Meski tidak di seluruh desa, di setiap kecamatan ada desa yang mendapatkan bantuan keuangan.
"Satu desa bisa mendapat lebih dari satu titik," katanya ditemui Radarmas, Senin (15/9).
BACA JUGA:Maraknya Kasus Kekerasan di Cilacap, Dinsos PP dan PA Perkuat Langkah Pencegahan
Karsono menjelaskan dari 414 titik bantuan keuangan kabupaten tahun ini, tidak semua berupa pembangunan infrastruktur. Bantuan bisa diperuntukkan untuk pembelian alat kantor, mebeler, kendaraan sampah, mobil siaga desa bahkan untuk mensuport kegiatan sosialisasi di desa. Dari 414 titik, seingatnya ada 18 titik bantuan keuangan kabupaten untuk infrastruktur pemerintahan desa seperti kantor atau aula.
"Lainnya berupa jalan desa, jalan usaha tani dan lain-lain. Untuk pembangunan hanggar sampah juga bisa. Tergantung kebutuhan masing-masing desa," terang dia.
Disinggung mengenai total besaran bantuan keuangan kabupaten yang digelontorkan, sepengatahuannya kurang lebih Rp 50 milyar. Adapun 10 titik bantuan keuangan yang masih berproses pencairan saat ini dalam waktu dekat ditarget turun.
"Tidak masalah cair agak belakangan selama masih dalam tahun anggaran," pungkas Karsono. (yda)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
