Jalur Lingkar Ajibarang Rawan Kecelakaan

Jalur Lingkar Ajibarang Rawan Kecelakaan

BANYUMAS-Menghadapi arus mudik lebaran tahun 2017, jalur lingkar Ajibarang sebagai jalur alternatif bagi kendaraan dari arah Pantura mulai terlihat rusak. Jalan beton yang berlubang danbadan jalan yang retak dikhawatirkan akan mengganggu arus lalu lintas pemudik. Salah satu pengguna jalan, Sutaryo mengatakan, kondisi jalur lingkar yang sempat diperbaiki tahun lalu saat ini kondisinya kembali rusak. Kerusakan terjadi di titik jalan yang telah diperbaiki pada tahun lalu. Ada juga kerusakan pada titik yang baru seperti beton retak dan berlubang. "Kondisi jalan membahayakan terutama bagi pengendara sepeda motor seperti saya yang setiap hari melintas. Jalan berlubang dan retak ini rawan kecelakaan. Apalagi jika malam hari, lampu penerangan tidak begitu terang,"katanya, Senin (29/5). Lebih lanjut Sutaryo mengatakan, di jalur lingkar sudah ada beberapa kali kecelakaan tunggal sepeda motor karena terjebak lubang jalan. Menghadapi arus mudik, diharapkan pihak terkait untuk memperbaiki jalan lingkar Ajibarang. "Kami berharap perbaikan jalan bisa segera dilaksanakan oleh pihak terkait karena kondisi jalan sudah membahayakan. Selain pemudik, masyarakat juga bisa nyaman melintas di jalur tersebut,"jelasnya. Sementara itu, Kaposlantas Ajibarang Aiptu Miswanto menjelaskan, dengan kondisi jalan yang rusak, masyarakat pengguna jalan diminta untuk selalu memperhatikan arus lalu lintas. Jika berpapasan dengan kendaraan dari arah berlawanan lebih baik mengurangi kecepatan. "Perhatikan arus lalu lintas di sekitar. Perhatikan juga kondisi jalan dan perhatikan kecepatan. Jangan lupa memakai kelengkapan keselamatan berkendara, lengkapi juga surat-surat seperti STNK dan SIM,"jelasnya. (gus/bdg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: