THR ASN Belum Cair Hari Ini, Bakeuda Masih Rampungkan Penghitungan

Para ASN Kepala OPD dan jajaran saat pembekalan retreat baru-baru ini, mereka juga berhak atas THR.-Foto Prokompim Setda Purbalingga untuk Radarmas-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Realisasi Tunjangan Hari Raya (THR) lebaran bagi ASN/PNS di Pemkab Purbalingga belum jadi Senin 17 Maret 2025. Karena Badan Keuangan Daerah (Bakeuda) Purbalingga masih menyelesaikan penghitungan teknis THR itu.
"Prinsipnya anggaran yang terpasang di APBD Kabupaten Purbalingga untuk THR sudah terpasang. Besarannya sama dengan gaji dan tunjangan ASN tiap bulan," kata Kepala Bakeuda Kabupaten Purbalingga, Siswanto, Senin 17 Maret 2025.
Menurutnya, jika perhitungan sudah rampung, akan segera secepatnya ada kabar. Apalagi anggaran sudah terpasang dan siap digelontorkan.
Sekretaris Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Purbalingga, Ampera mengungkapkan, yang baru cair Maret ini hanya Tambahan Perbaikan Penghasilan (TPP) bulan Januari yang diterimakan Maret 2025.
BACA JUGA:Pekan Depan THR ASN Pemkab Purbalingga Cair, Tinggal Menunggu Perbup
BACA JUGA:Tunggu Informasi Pusat, Kepastian THR ASN Belum Jelas
"Untuk THR belum ada kabar lagi. Hari ini TPP satu bulan yang cair," ujarnya
Camat Kaligondang, Sugeng Riyadi mengatakan, pihaknya baru mengajukan pencairan TPP satu bulan. Untuk THR belum ada informasi lebih lanjut.
Untuk diketahui, jumlah ASN/PNS di Pemkab Purbalingga lebih dari 8.000 orang. Ada di lingkungan Sekretariat Daerah, OPD dan sampai tingkat Puskesmas serta kecamatan.
Diberitakan sebelumnya, Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemkab Purbalingga, bakal menerima THR pekan ini. Hal itu sesuai dengan instruksi dan arahan Presiden Prabowo bahwa THR untuk ASN akan mulai dicairkan tanggal 17 Maret 2025.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: