67 Peserta Bersaing Menjadi Kakang Mbekayu Duta Wisata Purbalingga

67 Peserta Bersaing Menjadi Kakang Mbekayu Duta Wisata Purbalingga

Grand final Kakang Mbekayu Duta Wisata Purbalingga, tahun sebelumnya.-Dok Dinkominfo Kabupaten Purbalingga-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sebanyak 67 pemuda dan pemudi bakal bersaing menjadi Kakang Mbekayu Duta Pariwisata Purbalingga 2025. Rencanannya grand final pemilihan Kakang Mbekayu Duta Wisata Purbalingga 2025, akan dilaksanakan di TWP Purbasari Pancuranmas, 26 April 2025 mencatang.

Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Purbalingga R Budi Setiawan melalui Analis Kebijakan Ahli Muda Dinporapar Laela Afni Hidayah mengatakan, pihaknya sudah melaksanakan pendaftaran secara online, sejak 28 Januari 2025 lalu.

"Hingga penutupan pendaftaran, jumlah peserta yang mendaftar mencapai 67 orang," katanya kepada Radarmas, Rabu, 12 Maret 2025.

Dia menjelaskan, sejumlah peserta tersebut terdiri dari 36 peserta putra dan 31 peserta putri. "Nantinya akan disusutkan menjadi 20 perserta, atau 10 peserta putra dan 10 peserta putri, yang masuk ke babak grand final, pada 26 April (2025) mendatang," jelasnya.

BACA JUGA:SELAMAT! Kakang dan Mbekayu Purbalingga Resmi Terpilih, Ini Pesan Bupati

BACA JUGA:Dinporapar : Kakang dan Mbekayu Purbalingga Tak Sekedar Cantik dan Ganteng

Diungkapkan olehnya, peserta berasal dari 18 kecamatan yang ada di Kabupaten Purbalingga, perwakilan sekolah dan perguruan tinggi. 

"Untuk tahap selanjutnya akan dilaksanakan seleksi wawancara dan tertulis, yang akan dilaksanakan 19 April 2025 mendatang. Sedangkan, grand final akan dilaksanakan di TWP Purbasari Pancuranmas, pada 26 April 2025," ungkapnya.

Dijelaskan, Kakang Mbekayu Duta Pariwisata Purbalingga 2025, nantinya akan bertugas untuk mempromosikan pariwisata yang ada di Purbalingga. "Sehingga, tak hanya berpenampilan menarik, kakang mbekayu juga harus memiliki pemahaman yang baik tentang pariwisata di Kabupaten Purbalingga," jelasnya.

Hasil akhirnya, diharapkan Kakang Mbekayu ikut memajukan dunia pariwisata di Kabupaten Purbalingga. Serta, meningkatkan kunjungan wisata di Kabupaten Purbalingga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: