Pesawat Latih Milik Sekolah Penerbangan di Cilacap Lakukan Pendaratan Darurat di Pantai Cemara Sewu

Pesawat Latih Milik Sekolah Penerbangan di Cilacap Lakukan Pendaratan Darurat di Pantai Cemara Sewu

Kondisi pesawat latih yang melakukan pendaratan darurat di wilayah pantai C emara Sewu Desa Bunton Kecamatan Adipala-Julius Purnomo/Radar Banyumas-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sebuah pesawat latih jenisai  PK-PBC Milik salah satu sekolah penerbangan swasta melakukan pendaratan darurat di kawasan Pantai Cemara Sewu Desa Bunton, Senin 11 November 2024 sekitar pukul 09.30.

Diketahui, pesawat tersebut mengangkut 2 orang siswa penerbang asal Negara Libya. Dilaporkan, keduanya selamat dalam insiden tersebut.

Saksi mata di lokasi kejadian, Burhan mengatakaan, pesawat tersebut mendadak terbang rendah di area Pantai Cemara Sewu dan akhirnya mendarat hingga perbatasaan dengan Pantai Sodong.

"Pilotnya orang asing dan ketika mendarat keduanya terlihat baik-baik saja," katanya.

BACA JUGA:Mesin Mati, Pesawat Latih Jatuh Terbalik di Area Persawahan

BACA JUGA:Pengunjung Pantai Cemara Sewu Ditodong Dua Pria Bersenjata

Kemudian terkait kerusakan, Burhan menyebut, dari penglihatannya tidak ada kerusakan yang berarti. Hanya tampak roda depan patah menerjang landasan pasir.

"Pilot tampak sudah mengatisipasi kejadian tersebut hingga tidak tampak kerusakan yang berarti," lanjutnya.

Saat ini, petugas tampak melakukan pengurasan bahan bakar avtur untuk mencegah terjadinya kebakaran, sedangkan untuk penyebab ia mengaku tidak mengetahui.

"Saya mencoba bertanya kepada pilot penyebabnya, tapi tidak paham karena mereka berasal dari luat negeri," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: