Sejumlah Desa di Purbalingga Kembali Ajukan Bantuan Air Bersih

Sejumlah Desa di Purbalingga Kembali Ajukan Bantuan Air Bersih

Distribusi air bersih yang dilakukan oleh BPBD Kabupaten Purbalingga.-ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Setelah satu pekan lebih tak mendapatkan permintaan bantuan air bersih dari masyarakat. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purbalingga, kembali menyalurkan bantuan air bersih.

"Hari ini (Jumat, 20 September 2024, red), ada permintaan bantuan air bersih dari masyarakat," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Purbalingga Prayitno, kepada Radarmas, Jumat, 20 September 2024.

Dia menjelaskan, permintaan bantuan air bersih datang dari empat desa di tiga kecamatan. Yakni, Desa Wanogara Kulon (Kecamatan Rembang), Desa Bokol (Kecamatan Kemangkon), serta Desa Pandansari dan Desa Bandingan (Kecamatan Kejobong).

Dia menambahkan, permintaan bantuan air bersih dari masyarakat tersebut akan langsung ditindaklanjuti. "Kalau tidak hari ini (Jumat, red), besok (Sabtu, 21 September 2024, red)," tambahnya.

BACA JUGA:Desa Pasunggingan Mulai Terdampak Kekurangan Air Bersih

BACA JUGA:BPBD Purbalingga Belum Kirimkan Bantuan Air Bersih Selama Lima Hari Terakhir

Diungkapkan olehnya, adanya permintaan bantuan air bersih dari masyarakat tersebut, sudah diprediksi sebelumnya. Meski, sebelumnya permintaan air bersih sempat tigak ada selama sepekan.

"Kondisinya mulai tidak hujan lagi di beberapa wilayah, selama beberapa hari. Jadi kemungkinan akan ada permintaan bantuan lagi," ungkapnya.

Diberitakan sebelumnya, bencana kekurangan air bersih mulai terjadi di Desa Pasunggingan, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga.

Warga terdampak kekurangan air bersih di desa ini, mulai mendapatkan bantuan air bersih. Bantuan air bersih disalurkan oleh Polres Purbalingga.

BACA JUGA:600 KK Manfaatkan Air Bersih di Kutabawa, Aliran Masih Dilakukan Bergantian

BACA JUGA:Permohonan Bantuan Air Bersih di Purbalingga Menurun Seiring Turunnya Hujan

Berdasarkan data di BPBD Kabupaten Purbalingga, saat ini ada 15 desa, yang tersebar di sembilan kecamatan yang mengalami bencana kekurangan air bersih.

Jumlah Kepala Keluarga terdampak sebanyak 4.963 KK atau 16.084 Jiwa. Dari data BPBD Kabupaten Purbalingga tersebut, belum tercatat Desa Pasunggingan, Kecamatan Pengadegan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: