Tulus Melayani Sebarkan Inspirasi dari BPJS Ketenagakerjaan di Hari Pelanggan Nasional

Tulus Melayani Sebarkan Inspirasi dari BPJS Ketenagakerjaan di Hari Pelanggan Nasional

BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto memperingati Hari Pelanggan Nasional bertema Tulus Melayani Sebarkan Inspirasi.-BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto untuk Radarmas-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) yang jatuh pada tanggal 4 September diperingati oleh BPJS Ketenagakerjaan Cabang Purwokerto dengan mengusung tema “Tulus Melayani Sebarkan Inspirasi”.

BPJS Ketenagakerjaan memanfaatkan momentum Harpelnas sebagai ungkapan kepedulian dan memberikan pengalaman pelanggan yang positif dan mengesankan, dengan layanan yang baik dan berkualitas yang akan memberikan pengalaman dan kepercayaan yang baik kepada BPJS Ketenagakerjaan.

Pada peringatan Harpelnas Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Purwokerto, Antony Sugiarto turun langsung untuk menyapa dan melayani peserta yang datang.

“Saya mengucapkan selamat Hari Pelanggan Nasional kepada seluruh peserta BPJS Ketenagakerjaan. Terimakasih telah mempercayakan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan di BPJS Ketenagakerjaan. BPJS Ketenagakerjaan tidak hanya untuk pekerja yang bekerja di perusahaan tapi juga diperuntukkan bagi pekerja mandiri. Pekerja mandiri yang berada di sekitar bisa menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan dengan mendaftarkan diri di program Bukan Penerima Upah dengan iuran sebesar Rp 16.800 per bulan atau Rp. 36.800 per bulan dengan tambahan program Jaminan Hari Tua selain program Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian”, ucap Antony.

BPJS Ketenagakerjaan terus berinovasi menciptakan optimalisasi layanan fisik dan digital baik di layanan informasi, pendaftaran, dan pembayaran iuran.

Salah satu layanan digital yang dimiliki adalah Aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) yang memudahkan peserta untuk mengakses manfaat program jaminan sosial ketenagakerjaan kapanpun dan dimanapun.

“Melalui aplikasi JMO peserta bisa mendapatkan informasi mengenai manfaat BPJS Ketenagakerjaan, melihat saldo Jaminan Hari Tua, upah yang dilaporkan, pusat layanan kecelakaan kerja, promo merchant, pinjaman perumahan, serta klaim hanya dari handphone”, tambah Antony.

Pada kesempatan ini, BPJS Ketenagakerjaan juga membuka booth yang mengedukasi dan mendampingi peserta untuk mendownload Aplikasi JMO, Petugas BPJS Ketenagakerjaan akan membantu peserta yang mengalami kendala dalam mendaftarkan akun dan mengoperasikan JMO.

Hal ini merupakan wujud komitmen BPJS Ketenagakerjaan dalam memberikan pelayanan terbaik dengan kemudahan akses informasi dan layanan.

Selain memberikan pelayanan yang spesial, BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto juga menggelar beragam kegiatan lain dalam memperingati Harpelnas 2024.

Diantaranya pembagian souvenir dan makanan kepada peserta yang datang ke kantor cabang, layanan branch service assistant (BSA), pembukaan booth layanan JMO dan kunjungan serta audiensi bersama Pemerintah Daerah ke mitra kerja sama, yang ikut serta aktif dalam perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan melalui program SERTAKAN (Sejahterakan Pekerja Sekitar Anda), yaitu Rumah Sakit Hermina Purwokerto.

RS Hermina selama ini sebagai salah satu Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK) selalu berkomitmen dan berkontribusi positif terhadap perlindungan jaminan sosial khususnya Pekerja Rentan.

Seperti diketahui di Banyumas ini masih banyak pekerja rentan yang belum terlindungi. oleh karenanya BPJS Ketenagakerjaan mengajak Pemerintah Daerah dan Mitra, untuk terus berkerjasama mengupayakan perluasan cakupan perlindungan khususnya kepada pekerja rentan di Banyumas.

Melalui Harpelnas, Antony berharap hubungan BPJS Ketenagakerjaan dengan peserta akan semakin erat dan dapat menumbuhkan kesadaran diri untuk memastikan diri dan orang-orang di sekitar terlindungi jaminan sosial ketenagakerjaan. (ads)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: