Resmi Terima Rekomendasi Gerindra, Fahmi Bakal Gandeng Dimas Prasetyahani Sebagai Bakal Calon Wakil Bupati
Penyerahan rekomendasi dari Partai Gerindra kepada Fahmi Muhammad Hanif.-Aditya/Radarmas-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Pengusaha muda asal Kabupaten Purbalingga, Fahmi Muhammad Hanif, resmi menerima rekomendasi dari Partai Gerindra untuk maju sebagai bakal calon Bupati dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Purbalingga 2024.
Penyerahan rekomendasi dari DPP Partai Gerindra dilakukan di Kantor DPC Partai Gerindra Kabupaten Purbalingga pada Selasa, 6 Agustus 2024.
Fahmi Muhammad Hanif datang bersama tim dari DPD PKS Kabupaten Purbalingga dan membawa bakal calon wakil bupati, Dimas Prasetyahani, pengusaha muda asal Purwokerto, Kabupaten Banyumas.
Dimas juga mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon wakil bupati di DPC Partai Gerindra Kabupaten Purbalingga. Dimas adalah putra dari Brigjen Pol (Purn) Burhanuddin, mantan petinggi Polri.
BACA JUGA:Fahmi Dikabarkan Dapatkan Rekomendasi dari Partai Gerindra Maju Sebagai Bakal Calon Bupati
BACA JUGA:Fahmi Gelar Poundfit Gratis, Ratusan Peserta Padati Acara
Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Purbalingga, Adi Yuwono, menyatakan bahwa setelah rekomendasi diserahkan kepada Fahmi, Partai Gerindra akan bekerja keras untuk memenangkan pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati ini.
Adi optimis memenangkan Pilkada Purbalingga dan menyebutkan bahwa deklarasi dukungan akan dilakukan setelah usulan nama Dimas sebagai bakal calon wakil bupati disetujui oleh DPP Partai Gerindra.
Ketua DPD PKS Kabupaten Purbalingga, Cahyo Susilo, mengatakan bahwa pihaknya akan mengajak semua pihak untuk bekerja keras, mengingat lawan yang dihadapi adalah petahana Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, yang sudah menjabat dua periode dan diusung oleh PDIP, partai yang sangat kuat di Kabupaten Purbalingga.
Fahmi Muhammad Hanif menyatakan bahwa dirinya akan berkomunikasi dengan partai-partai lain untuk membentuk koalisi besar dalam Pilkada Purbalingga. Ia mengaku sudah berkomunikasi dengan Partai Golkar, Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan PKB. (tya)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: