Semarak Jambore MCC LKSA Ke-3 Panti Asuhan Muhammadiyah dan 'Aisyiyah se-Jawa Tengah

Semarak Jambore MCC LKSA Ke-3 Panti Asuhan Muhammadiyah dan 'Aisyiyah se-Jawa Tengah

Semarak Jambore MCC LKSA Ke-3 Panti Asuhan Muhammadiyah dan 'Aisyiyah se-Jawa Tengah-HUMAS UMP UNTUK RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Bumi Perkemahan Wana Wisata Palawi Baturraden, Banyumas, dipenuhi keceriaan dan semangat dari ribuan anak-anak panti asuhan yang berpartisipasi dalam Jambore MCC LKSA Ke-3 Panti Asuhan Muhammadiyah dan 'Aisyiyah se-Jawa Tengah Selasa (25/6/2024).

Acara yang berlangsung meriah ini dihadiri oleh berbagai tokoh nasional dan pimpinan Muhammadiyah.

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Prof. Dr. Abdul Mu’ti, M.Ed., menambahkan bahwa kegiatan ini selaras dengan misi Muhammadiyah dalam memberikan pendidikan dan pengasuhan terbaik bagi anak-anak yatim dan dhuafa.

"Kami berharap melalui jambore ini, anak-anak bisa belajar banyak hal baru yang bermanfaat bagi masa depan mereka," katanya.

Ketua Panitia Jambore, H. Sismanan, S.Pd., M.Pd., menjelaskan bahwa jambore kali ini diikuti oleh panti asuhan dari seluruh Jawa Tengah. 

"Kami sangat senang melihat antusiasme dari anak-anak dan pengasuh. Jambore ini bukan hanya tentang rekreasi, tetapi juga tentang pendidikan, pembinaan karakter, dan mempererat kebersamaan," ujar Sismanan.

Ketua PDM Banyumas, M. Djohar A.S., M.Pd., juga memberikan sambutannya. Menurutnya acara ini merupakan bukti nyata dari komitmen kita semua dalam memberikan yang terbaik bagi anak-anak asuh. 

"Melalui jambore ini, kita berharap mereka bisa mendapatkan pengalaman yang berharga dan inspirasi untuk masa depan mereka," ucapnya.

Terpisah Rektor UMP, Assoc. Prof. Dr. Jebul Suroso, menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan ini. "UMP selalu mendukung kegiatan yang positif seperti jambore ini. Anak-anak panti asuhan adalah masa depan bangsa, dan kita semua memiliki tanggung jawab untuk mendukung dan membimbing mereka," katanya.

Pj Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro, juga hadir dan memberikan dukungannya. Menurutnya kegiatan jambore ini sangat penting untuk mengembangkan potensi anak-anak panti asuhan. 

"Kami dari pemerintah daerah sangat mendukung dan berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut. Ini adalah bentuk nyata dari kepedulian sosial dan semangat gotong royong yang harus terus kita kembangkan," ujar Hanung.

Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah, Dr. Ibnu Hasan, M.Ag., menekankan pentingnya kegiatan ini dalam membina karakter dan moral anak-anak.

"Jambore ini adalah salah satu cara kita untuk memastikan bahwa anak-anak panti asuhan mendapatkan perhatian dan bimbingan yang mereka butuhkan. Dengan kegiatan seperti ini, kita dapat menanamkan nilai-nilai luhur dan semangat kebersamaan yang kuat," ungkapnya.

Dijelaskan jambore MCC LKSA Ke-3 ini diisi dengan berbagai kegiatan menarik seperti lomba keterampilan, permainan edukatif, serta berbagai workshop yang bertujuan untuk mengembangkan potensi dan kreativitas anak-anak. Para peserta juga mendapatkan kesempatan untuk mengikuti sesi motivasi dan bimbingan dari para tokoh Muhammadiyah.(tgr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: