Minimalisir Kecelakaan, Bus Pariwisata di Purbalingga Dicek Kelaikannya
Pemeriksaan kelaikan bus pariwisata yang dilakukan Satlantas.-SATLANTAS UNTUK RADARMAS-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Satlantas Polres Purbalingga mengintensifkan pemeriksaan (ramcek) kendaraan pariwisata yang beroperasi di Kabupaten Purbalingga.
Kegiatan dilaksanakan Dinas Perhubungan (Dinhub) Kabupaten Purbalingga, Jasa Raharja dan Seksi Dokkes Polres Purbalingga.
Kasat Lantas Polres Purbalingga AKP Arief Wiranto melalui Kaurbinops Iptu Ahmad Faizin mengatakan, jal tersebut, dilakukan untuk meminimalkan risiko kecelakaan.
"Pengecekan bus pariwisata dan angkutan umum dilakukan untuk memastikan kondisi kendaraan laik jalan. Sehingga dapat mewujudkan keselamatan penumpang," katanya.
BACA JUGA:Ceroboh Saat Menyalip, Mobil Tabrak Sepeda Motor di Desa Sangkanayu
BACA JUGA:Diduga akan Balap Liar, Lima Sepeda Motor Disita dan Dua Orang Diamankan Polsek Bukateja
Dijelaskan, pelaksanaan ramcek dilakukan dengan mendatangi garasi bus pariwisata. Selain itu, pemeriksaan juga dilakukan acak ke sejumlah lokasi bus tengah beroperasi.
Yakni, di Terminal Bus Purbalingga dan Garasi Bus Pariwisata Al Fariz di Kecamatan Pengadegan.
Dalam kegiatan tersebut kondisi kendaraan dilakukan pemeriksaan, mulai dari pengecekan mesin, lampu, spion, ban, pengereman hingga sistem kemudi.
Serta, dilakukan pengecekan soal sarana penunjang keselamatan dan administrasi kendaraan.
BACA JUGA:Harga Domba dan Kambing Masih Stabil Meski Permintaan Mulai Meningkat Jelang Hari Raya Kurban
BACA JUGA:Sudah Daftar ke Parpol, Empat Calon Bupati Pastikan Maju Pilkada Purbalingga
Dia menjelaskan, ada enam bus yang dilakukan pemeriksaan di dua lokasi ramcek. Diketahui, tidak ditemukan bus angkutan umum dan pariwisata tidak laik jalan.
Ditambahkan, selain melaksanakan ramcek pihaknya juga melaksanakan pemeriksaan kesehatan kepada pengemudi dan awak angkutan. Hasilnya, semua pengemudi dan awak angkutan dalam kondisi sehat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: