Diduga Korsleting, Mobil Pemudik Terbakar di Kemranjen

Diduga Korsleting, Mobil Pemudik Terbakar di Kemranjen

Regu 3 Pos Damkar Kemranjen melakukan pemadaman mobil pemudik yang melintasi jalur jalan raya Buntu, Kemranjen, Senin (8/4/2024) malam.-Riswan untuk Radarmas-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Insiden kebakaran menimpa sebuah mobil dalam perjalanan mudik lebaran, Senin (8/4/2024) sekira pukul 19.25 di jalan raya Buntu-Sampang, Sidamulya, Kecamatan Kemranjen, Kabupaten Banyumas.

Peristiwa bermula ketika kendaraan Suzuki APV nomor polisi BE 1825 EX milik Dikdo (49) dalam perjalanan dari Lampung menuju kampung halaman di Kebumen. Ketika perjalanan, korban sudah merasa ada tanda-tanda kendaraan mengalami masalah.

Korban bersama keluarganya juga sempat istirahat satu jam di rest area. Lalu, melanjutkan perjalanan kembali.

"Ketika melintasi jalur mudik jalan raya Buntu, Kemranjen. Tiba-tiba muncul asap di mesin depan kendaraan," terang Komandan Regu 3 Pos Damkar Kemranjen, Riswan Harto Waluyo.

BACA JUGA:Tiga Rumah di Sokaraja Ludes Terbakar, Diduga Karena Korsleting Listrik

BACA JUGA:Korsleting Listrik, Rumah di Desa Bener Cilacap Terbakar

Selanjutnya, korban bergegas menurunkan barang bawaan dan melakukan upaya pendinginan dengan cara menyiramkan air menggunakan ember. Warga setempat juga membantu memadamkan api dengan alat seadanya.

Atas kejadian kebakaran tersebut, Regu 3 Pos Damkar Kemranjen ke lokasi kejadian untuk melakukan pemadaman kebakaran. Api berhasil ditaklukan sekira pukul 20.30 wib.

"Penyebab kejadian diduga korsleting dari bagian aki," jelas Riswan.

Tidak ada korban jiwa pada kejadian kebakaran mobil tersebut. Namun, kerugian material ditaksir senilai Rp 6 juta.

Terlibat dalam kegiatan pemadaman dan pendinginan mobil terbakar yaitu Pos Damkar Kroya, Polsek Kemranjen, TNI dan relawan. (fij)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: