Mengendarai Motor Listrik Saat Hujan? AMAN atau TIDAK

Mengendarai Motor Listrik Saat Hujan? AMAN atau TIDAK

Perlu Diketahui!! Mengendarai Motor Listrik saat Hujan, Amankah?-Youtube: welovehonda indonesia-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Apakah aman mengendarai motor listrik saat hujan? Secara umum motor listrik aman dikendarai saat hujan. Hal ini karena komponen utama motor listrik seperti baterai, dinamo, dan kontroler, dirancang dengan ketahanan air yang baik.

Dibandingkan motor bensin motor listrik memang memiliki beberapa keunggulan saat menghadapi air. Pertama motor listrik tidak memiliki komponen yang mudah terbakar seperti busi, sehingga risiko korsleting akibat air lebih kecil.

Kedua ground clearance motor listrik umumnya lebih tinggi, membuatnya lebih aman saat melewati genangan air.

Hal yang Perlu di Perhatikan Ketika Mengendarai Motor Listrik saat Hujan

Beberapa hal perlu diperhatikan ketika mengendarai motor listrik saat hujan, agar perjalanan Anda lebih aman dan nyaman:

BACA JUGA:7 Cara Mencuci Motor Listrik Agar Tidak Korslet, Aman Tanpa Takut Kesetrum

BACA JUGA:Mengapa Kemudi Motor Listrik Lebih Akselerasi Ketimbang Motor Konvensional?

1. Periksa Kondisi Motor

Sebelum mengendarai motor listrik saat hujan pastikan performa motor dalam keadaan prima, serta lakukan pengecekan pada rem, ban, dan lampu. Periksa juga kabel dan sambungan listrik untuk memastikan tidak ada kerusakan, yang bisa menimbulkan masalah saat hujan.

2. Kecepatan

Saat menerobos genganan air akibat hujan gunakan kecepatan rendah dan stabil, hal ini untuk meminimalisir dorongan air yang membuat motor oleng dan tergelincir. Kecepatan yang terlalu tinggi dapat membuat motor kehilangan keseimbangan, dan berisiko terjatuh yang dapat membahayakan pengendara.

3. Hindari Genangan Berlumpur

Saat mengendarai motor listrik saat hujan hindari genangan berlumpur, karena lumpur dapat menyumbat celah-celah pada motor dan mengganggu sistem pendinginan. Hal ini dapat menyebabkan overheating pada motor dan berisiko merusak komponen internal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: