Edukasi Masyarakat Lewat Art Policing
JUDUL: Edukasi Masyarakat Lewat Art Policing KEBUMEN – Satlantas Polres Kebumen menghadirkan pendekatan unik dalam menyampaikan pesan keselamatan lalu lintas melalui Art Policing. Kegiatan yang memadukan seni, budaya, dan pariwisata ini dilaksanakan saat--
KEBUMEN – Satlantas Polres Kebumen menghadirkan pendekatan unik dalam menyampaikan pesan keselamatan lalu lintas melalui Art Policing. Kegiatan yang memadukan seni, budaya, dan pariwisata ini dilaksanakan saat Car Free Day (CFD) di Alun-alun Pancasila Kebumen, Minggu pagi (20/7).
Petugas Satlantas tampil mengenakan pakaian adat daerah, diiringi musik angklung, yang menarik perhatian para pengunjung CFD. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Operasi Patuh Candi 2025.
Wakapolres Kebumen Kompol Faris Budiman, mewakili Kapolres AKBP Eka Baasith Syamsuri, menyampaikan bahwa pendekatan seni budaya dinilai lebih humanis dan efektif dalam mengedukasi masyarakat.
“Acara ini adalah milik kita bersama. Milik masyarakat dan milik Kepolisian, dalam hal ini Polres Kebumen, untuk kembali mengingatkan pentingnya tertib berlalu lintas,” ujar Kompol Faris.
Selain penampilan budaya, maskot badut Zebra Polantas juga dihadirkan untuk menarik perhatian anak-anak, sementara masyarakat dewasa menerima stiker, leaflet, dan pamflet edukasi lalu lintas. Petugas juga membagikan minuman mineral dan isotonic secara gratis kepada pengunjung sebagai bentuk apresiasi.
Kompol Faris menjelaskan, pemolisian masyarakat atau community policing memiliki banyak bentuk, salah satunya melalui pendekatan budaya yang menyentuh sisi emosional masyarakat. “Penyampaian melalui seni ini diharapkan lebih mudah diterima dan menarik perhatian masyarakat, sehingga edukasi bisa sampai ke hati,” imbuh Kompol Faris.
Pemilihan Alun-alun Pancasila sebagai lokasi kegiatan juga dinilai strategis karena menjadi pusat keramaian warga setiap akhir pekan, sehingga pesan keselamatan lalu lintas dapat menjangkau khalayak luas secara langsung.
Sebagai bentuk layanan tambahan, Mobil Samsat Keliling juga disediakan di lokasi yang langsung disambut antusias oleh warga. Banyak pengunjung memanfaatkan momen ini untuk melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor secara mudah dan cepat tanpa harus pergi ke kantor Samsat. (mam)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

