BACA JUGA:Berbagai Khasiat dan Manfaat Buah Manggis untuk Kesehatan
BACA JUGA:5 Manfaat Sabun Pepaya untuk Wajah dan Kesehatan Kulit
Bakteri baik ini, berfungsi sebagai perlindungan terhadap bakteri berbahaya dan jamur yang dapat menyebabkan infeksi, serta ikut berperan dalam mengurangi proses peradangan dalam tubuh.
3. Menurunkan Tingkat Kolesterol
Manfaat makan nasi dingin yang berikutnya yaitu dapat menurunkan kadar kolesterol. Beberapa riset menunjukkan bahwa mengkonsumsi pati resisten, seperti yang terdapat pada nasi putih yang telah dingin, dapat menghasilkan penurunan kadar kolesterol dan trigliserida dalam tubuh.
Temuan lain yang diungkapkan dalam sebuah jurnal gizi menyatakan bahwa pati resisten memiliki peran dalam mengurangi tingkat kolesterol jahat dan total.
Signifikansinya terlihat pada individu yang menderita diabetes, mengingat komplikasi dari diabetes dapat memengaruhi kesehatan jantung dan pembuluh darah.
BACA JUGA:Simak 6 Tips Perawatan Kaki Diabetes yang Baik dan Benar!
BACA JUGA:Ini Risiko Konsumsi Gula Berlebih, Bisa Sebabkan Diabetes Hingga Masalah Mental
4. Mendukung Fungsi Insulin
Penderita diabetes mellitus tipe-2, seringkali mengalami gangguan dalam kinerja hormon insulin. Insulin memiliki peran penting dalam membantu penyerapan gula darah ke dalam sel untuk diubah menjadi energi.
Gangguan pada fungsi insulin dapat menyebabkan akumulasi gula dalam darah, menyebabkan peningkatan kadar gula. Di sisi lain, pati resisten yang terdapat dalam nasi putih yang telah dingin dapat meningkatkan efisiensi kerja insulin di jaringan lemak yang sulit dicerna di usus halus. Pati resisten ini berpindah ke usus besar dan diubah menjadi asam lemak, terutama asam propionat.
Melalui interaksi dengan bakteri baik dalam usus, asam propionat membantu meningkatkan kinerja insulin di jaringan lemak, sehingga manfaat makan nasi dingin tersebut membuat kontrol yang lebih baik terhadap kadar gula darah.
5. Menimbulkan Rasa Kenyang yang Berkepanjangan