Kartun 90-an Penuh Nostalgia dan Kenangan Indah

Kamis 23-11-2023,16:17 WIB
Reporter : Dhani Dwi
Editor : Laily Media Yuliana

 

Doraemon adalah animasi yang tidak lekang oleh zaman, walaupun hingga sekarang Doraemon masih ada, tetapi pada era 90-an Doraemon menjadi kartun animasi favorit bagi para anak-anak ketika hari libur.

BACA JUGA:10 Rekomendasi Anime Sci-Fi Terbaik dengan Petualangan Epik

BACA JUGA:15 Karakter Anime Paling Jenius dalam Bertarung dan Memecahkan Masalah

Kartun animasi ini bercerita tentang Doraemon si kucing biru dari abad ke-22, dan alat-alat ajaibnya yang memberikan petualangan tanpa batas untuk Nobita dan teman-temannya.

Dari pintu ke mana saja hingga alat pemecah masalah, kartun ini tak hanya menghibur, tetapi juga menyelipkan pesan moral dan nilai-nilai persahabatan. 

6. Crayon Shinchan

 

Crayon Shinchan adalah kartun animasi yang menghadirkan komedi yang lucu, dan sangat memorable bagi para generasi 90-an. Crayon Shinchan, dengan karakter utama yang unik dan nakal bernama Shinchan, menghadirkan kejenakaan tak terduga dalam setiap episode. 

BACA JUGA:10 Rekomendasi Anime From Zero To Hero yang Penuh Inspirasi dan Motivasi

BACA JUGA:10 Rekomendasi Anime Berlatar Pedesaan Dan Alam yang Memanjakan Mata

Kartun ini menggambarkan kehidupan sehari-hari keluarga Nohara dengan sentuhan humor yang khas. Meskipun sering kali nakal, Shinchan mengajarkan kita arti kesederhanaan dan kebahagiaan dalam kehidupan sehari-hari. 

7. Pokemon

Sama seperti Digimon, Pokemon bercerita tentang makhluk-makhluk unik dan kuat, bagi anak-anak era 90-an pokemon menjadi salah satu tontonan wajib ketika hari libur.

Pokemon bercerita tentang petualangan seorang anak bernama Ash dan Pokemon miliknya yang bernama Pikachu,para penonton akan diajak menjelajahi dunia Pokemon yang unik dan menghadapi para musuh yang menghadang.

Kategori :