RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - YouTube, sebagai salah satu platform video yang paling populer secara global, menyediakan pengalaman menonton yang beragam setiap harinya.
Jutaan orang mengakses berbagai jenis video di YouTube, mencakup kategori seperti musik, film, tutorial, hiburan, dan pendidikan.
Namun, menonton di YouTube sangat mengandalkan dan bergantung pada koneksi internet yang stabil dan cepat.
Jika terjadi putusnya atau lambatnya koneksi internet, dapat mengakibatkan buffering pada video YouTube, yang jelas mengganggu saat kita sedang menonton.
BACA JUGA:Tips Merawat dan Menjaga Layar HP Kalian agar Tidak Rusak
BACA JUGA:5 Tips Ampuh untuk Memperkuat Sinyal HP saat Mendaki, Anak Gunung Wajib Baca!
Selain itu, menonton video di YouTube secara daring juga dapat mengonsumsi sejumlah besar kuota data, terutama jika video yang dipilih memiliki kualitas tinggi.
Oleh karena itu, banyak pengguna yang berkeinginan untuk mendownload video dari YouTube dan menyimpannya di dalam galeri Hp.
Untuk mengunduh atau mendownload video dari YouTube, kita dapat memanfaatkan beberapa situs gratis yang dapat diakses melalui internet.
Agar aktivitas menonton lebih nyaman, disarankan untuk mengunduh video dari YouTube dalam kualitas HD (720p) atau Full HD (1080p).
BACA JUGA:Tips Cara Mengatasi Agar Baterai Ponsel Awet dan Anti Boros
BACA JUGA:Tips Merawat Baterai Ponsel Kalian Agar Tidak Cepat Rusak
Kualitas video HD dan Full HD memberikan gambar yang tajam dan jelas, menciptakan pengalaman menonton yang optimal.
Bahkan, saat ini, tersedia opsi untuk mengunduh video YouTube dalam format 4K, namun tidak semua perangkat dapat mendukung.
Karena mengunduh video dengan kualitas tersebut, dibutuhkan koneksi internet yang cepat karena ukuran file yang dihasilkan sangat besar.
Menggunakan Savefrom.net
Berikut ini merupakan situs gratis yang dapat Anda manfaatkan untuk mengunduh vidio dari youtube agar bisa disimpan di Galeri.
BACA JUGA:Tips Memilih HP Second Agar Tidak Salah Beli
BACA JUGA:Tips memilih HP Untuk Driver Ojek Online, Grab dan Gojek!
Savefrom merupakan metode yang sangat sederhana untuk mengunduh video dari YouTube, sehingga wajar jika banyak orang memilihnya sebagai opsi utama.
Keunggulan utama adalah tidak memerlukan alat atau aplikasi tambahan, cukup dengan membuka savefrom dan memasukkan URL video yang diinginkan pengguna dapat dengan mudah mengunduh video tersebut.
Selain itu, fitur menarik dari savefrom.net adalah kemampuannya untuk mengunduh video dari YouTube dalam berbagai format.
Sehingga memberikan fleksibilitas dalam memilih format file yang sesuai dengan kebutuhan pengguna.
BACA JUGA:Tips Bikin Konten Mirror Selfie Yang Aesthetic Pakai Galaxy Z Flip5 ala Content Creator TikTok
BACA JUGA:3 Tips OOTD Kekinian Sesuai dengan Warna Smartphone
Berikut ini langkah - langkah cara untuk menggunakan Savefrom.net agar bisa mengunduh vidio dari youtube:
1. Buka platform YouTube.
2. Pilih video yang ingin diunduh.
3. Salin tautan atau URL video yang akan diunduh.
4. Kunjungi situs savefrom.net.
BACA JUGA:Begini Tips Memilih Produk Smart Home
BACA JUGA:Begini Tips Produktif Tapi Tetap Healing
5. Tempelkan tautan atau URL video YouTube yang telah disalin sebelumnya.
6. Pilih kualitas video HD (MP4 720).
7. Klik tombol download dan tunggu hingga muncul opsi penyimpanan.
8. Pilih 'Save' dan tunggu hingga proses unduh selesai.
Pastikan bahwa video YouTube yang ingin diunduh sudah memiliki kualitas HD 720p, pengaturan mengenai kualitas video dapat ditemukan dalam menu pengaturan video di platform YouTube.
Demikian tersebut, cara untuk mengunduh vidio dari youtube dan memindahkanya ke galeri agar lebih mudah untuk ditonton. (aef/*)