Mahasiswa minim pengalaman usaha, apakah bisa pinjam KUR?

Minggu 08-10-2023,21:44 WIB
Reporter : Ardiffa Eka
Editor : Puput Nursetyo

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) 2023 merupakan inisiatif pemerintah yang ditujukan untuk memberikan solusi terhadap kendala modal yang sering dihadapi oleh pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Indonesia.

Program pinjaman KUR tahun 2023 memang ditunjukan khusus untuk mendukung UMKM selain itu juga mendukung pendanaan bagi tenaga kerja Indonesia yang memiliki rencana untuk bekerja di luar negeri.

Tujuan dari diadakanya fasilitas pinjaman ini di beberapa bank atau instansi perusahaan pinjaman bukan lain adalah untuk mensejahtrakan ekonomi masyarakat Indonesia.

Maka dari itu pinjaman KUR harus menjangkau berbagai kalangan dan siapapun yang membutuhkan permodalan untuk membuka atau menambah skala produksi usaha yang telah berjalan.

 

BACA JUGA:Kelebihan KUR BRI, Banyak Untungnya!

BACA JUGA:Ini Keuntungan Menggunakan Dana Pinjaman KUR

 

Termasuk pada kalangan anak muda termasuk pada Mahasiswa yang memang belum memiliki pengalaman usaha sebelumnya, baru ingin memulai usaha tersebut.

Maka dari itu untuk memfasilitasi hal tersebut berapa Bank menyediakan pinjaman KUR Super Mikro yang di khususkan untuk para debitur yang baru pertama kali mengajukan pinjaman KUR.

Selain itu jika belum memiliki usaha juga sebelumnya atau sudah memiliki usaha namun usaha tersebut baru berjalan dan belum genap enam bulan, KUR Super Mikro ini bisa kamu manfaatkan untuk usaha yang akan kamu rintis.

Batas atau limit plafon maksimal pinjaman dalam program KUR Super Mikro adalah sebesar Rp10 Juta, keunggulan lainya dari Pinjaman KUR Super Mikro kamu juga tidak memerlukan jaminan (agunan) apapun untuk melengkapi ajuan pinjaman.

 

BACA JUGA:Program KUR Bank BJB 2023, Syarat yang Perlu Disiapkan Agar Langsung Cair

BACA JUGA:Tanpa Jaminan! Inilah Angsuran KUR BCA 2023 Cicilan Mulai Rp 300 Ribuan

 

Jika dibandingkan dengan jenis pinjaman konvensional lainnya, program KUR Super Mikro menawarkan pinjaman dengan angsuran yang terjangkau dengan tingkat bunga yang lebih rendah.

Meskipun dengan banyak keunggulan tapi tetap ada beberapa Kriteria yang harus dipenuhi sebagai syarat untuk mengajukan pinjaman KUR Super Mikro untuk usahamu.

Program ini memungkinkan partisipasi nasabah yang sebelumnya tidak pernah mengakses kredit atau pembiayaan investasi, baik itu untuk modal kerja komersil.

Namun, penting untuk diingat bahwa program ini tidak mendukung pinjaman bagi nasabah yang ingin memanfaatkannya untuk keperluan rumah tangga, skema kredit tertentu, ultra mikro, atau tujuan serupa.

 

BACA JUGA:Simak 10 Jenis Usaha yang Bisa Mengajukan KUR di BRI

BACA JUGA:Cepat Cair ! Begini Cara Pengajuan dan Syarat KUR Bank Jateng

 

Di bawah ini adalah beberapa aspek yang harus diperhatikan oleh calon peminjam yang berencana mengajukan KUR BRI Super Mikro.

1.Calon peminjam harus memiliki usaha yang menghasilkan atau memiliki proposal yang merinci rencana usaha.

2.Jika calon peminjam sudah memiliki usaha, usaha tersebut harus telah berjalan minimal selama enam bulan.

3.Calon peminjam diharapkan bersedia untuk mengikuti pendampingan yang disediakan, pendampingan ini bertujuan untuk membimbing dan memberikan arahan kepada calon peminjam.

Hal ini ditujukan untuk memastikan keberhasilan usaha yang didanai melalui program KUR BRI Super Mikro.

 

 

BACA JUGA:Syarat dan Cara Pengajuan KUR Super Mikro, MIkro , Kecil di Bank Mandiri 2023

BACA JUGA:Syarat dan Cara Mengajukan KUR Bank BTPN Tahun 2023, Tanpa Perlu Jaminan!

 

Dengan memenuhi persyaratan ini, diharapkan pinjaman yang diberikan dapat memberikan manfaat yang optimal bagi perkembangan usaha mikro mereka.

Berikut adalah persyaratan tambahan yang perlu dipenuhi untuk memanfaatkan pinjaman KUR BRI 2023, khususnya bagi mereka yang belum memiliki usaha:

4. Calon peminjam diwajibkan untuk mengikuti program pelatihan usaha, Ini adalah bagian dari persiapan dan pembekalan agar calon peminjam memiliki pengetahuan dan keterampilan yang cukup sebelum memulai usaha.

5. Calon peminjam tergabung dalam kelompok usaha resmi yang diakui oleh instansi terkait. Keanggotaan dalam kelompok usaha ini memudahkan pengawasan dan koordinasi, serta mempromosikan kolaborasi antarusaha mikro.

 

BACA JUGA:Ini Tabel Angsuran KUR BSI 2023 Beserta Syarat dan Cara Mengajukan

BACA JUGA:Memahami Jenis dan Bunga KUR BRI, Tentukan Pengajuan Sekarang!

 

6. Merupakan hal yang diinginkan apabila calon peminjam memiliki kerabat dekat yang telah berhasil membangun usaha produktif dan memiliki stabilitas finansial. Hal ini dapat dijadikan contoh atau inspirasi untuk membimbing dan memotivasi calon peminjam.

7. Calon peminjam belum pernah menerima pinjaman KUR sebelumnya dan tidak sedang berada dalam masa kredit yang bersifat konsumtif.

Hal Ini memastikan bahwa program pinjaman modal yang diberikan KUR dapat memberikan manfaat kepada yang benar-benar membutuhkan modal usaha.

8. Selain persyaratan-persyaratan sebelumnya, calon peminjam juga harus menyertakan fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP), Kartu Keluarga (KK), dan surat keterangan usaha yang dikeluarkan oleh pemerintah desa atau kelurahan.Dokumen-dokumen ini diperlukan untuk proses administratif dan verifikasi bagi pihak bank.

 

Dengan memenuhi persyaratan ini, diharapkan para Mahasiswa yang belum memiliki usaha dapat memanfaatkan pinjaman KUR Super Mikro untuk memulai dan mengembangkan usaha mikro mereka.

Tidak hanya itu dengan dimudahkanya bantuan modal lewat pinjaman KUR akan menaikan minat para anak muda untuk menjadi seorang enterpreneur, yang akan mendongkrak perekonomian Indonesia. (*)

Kategori :