Idul Adha 1444 H dan Libur Panjang, Polres Purbalingga Terjunkan Seluruh Personel untuk Pengamanan

Selasa 27-06-2023,10:02 WIB
Reporter : Aditya Wisnu Wardana
Editor : Admin

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Polres Purbalingga melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD), dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Adha 1444 H.

 

Pelaksanaan diawali denga apel kesiapan di halaman apel Mapolres Purbalingga, Selasa, 27 Juni 2023. 

 

Kabag Ops Polres Purbalingga AKP Tri Arjo Irianto mengatakan, dalam rangka Idul Adha 1444 H dan libur panjang di wilayah Kabupaten Purbalingga, pihaknya melaksanakan pengamanan khusus.

 

"Pengamanan dilaksanakan mulai dari tingkat Polres Purbalingga hingga jajaran Polsek, melibatkan seluruh personel," katanya saat apel kesiapan KRYD di halaman Mapolres Purbalingga.

 

BACA JUGA:Dari 716 Bacaleg dari Parpol, Baru 183 Penuhi Persyaratan

 

Dia menjelaskan, personel Polisi disiagakan dalam pengamanan malam takbir, kegiatan salat Idul Adha dan penyembelihan hewan kurban. "Serta kegiatan masyarakat lainnya terkait libur panjang," lanjutnya.

 

Diungkapkan, berdasarkan rapat  tingkat Kabupaten PurbaIingga, ada dua waktu pelaksanaan salat Idul Adha 1444 H. Yakni, Rabu, 28 Juni 2023 dan Kamis, 29 Juni 2023.

 

Namun,  untuk pelaksanaan pemotongan hewan kurban akan dilaksanakan serentak pada Kamis, 29 Juni 2023. Selain itu, diprediksi kenaikan kunjungan wisatawan juga akan terjadi di sejumlah objek wisata, saat libur panjang.

Kategori :