Tahun Ini Bantuan untuk Penderes Dialokasikan Rp 400 juta

Kamis 05-01-2023,11:24 WIB
Reporter : Yudha Iman Primadi
Editor : admin

PURWOKERTO - Untuk tahun ini penyaluran bantuan penderes yang meninggal atau luka berat karena kecelakaan kerja di Kabupaten Banyumas dialokasikan Rp 400 juta.

Kabid Pemberdayaan Sosial dan Penanganan Fakir Miskin (PSPFM) Dinsospermades Banyumas, Sunadi, SIP mengatakan untuk tahun ini penyaluran bantuan penderes yang meninggal atau mengalami luka berat karena kecelakaan kerja dilaksanakan oleh Dinsospermades Banyumas. Informasi dari Bagian Kesra, penderes yang mendapat bantuan dari Pemkab Banyumas adalah yang mengalami kecelakaan kerja sampai luka berat atau meninggal dunia.

"Untuk usia diatas 65 tahun," katanya ditemui Radarmas, Kamis (5/1).

Sunadi menjelaskan untuk data penderes di Banyumas informasinya mencapai puluhan ribu orang. Untuk data keseluruhan penderes secara detail berdasarkan nama dan alamat masih berproses ke Dinsospermades.

"Penderes usia 65 tahun ke bawah sudah tercover asuransi ketenagakerjaan," terangnya.

Adapun penyaluran bantuan bagi penderes tidak memandang status di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). (yda)

Kategori :