PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Persibangga Purbalingga gagal memenuhi ambisi untuk lolos ke babak 18 besar Liga 3 Jawa Tengah 2022.
Bahkan, Persibangga harus finish di dasar klasemen Grup F.
Bukannya kemenangan agar lolos ke babak selanjutnya, Persibangga justru dikalahkan oleh Persibas Banyumas di laga pemungkas babak penyisihan Liga 3 Jawa Tengah, Senin, 19 Desember 2022.
BACA JUGA:Kabar Gembira, Bansos Dampak Inflasi Dari BTT Cair Pekan Ini
Bertanding di Stadion Hoegeng Pekalongan, skuad besutan Faizal Fatron Naser ini kalah dengan skor 0-2 dari Persibas.
Dua gol yang bersarang ke gawang Persibangga yang dijaga oleh Ichwan dicetak oleh mantan pemain Persibangga Triyanto "Trimbil".
Dengan hasil ini, Persibangga digeser oleh Persibas di posisi runner up ke posisi akhir klasemen Grup F, dengan raihan empat poin dari empat laga.
BACA JUGA:BPJS Kesehatan Yakinkan Masyarakat Tidak Ada Diskriminasi Pasien
Persibas mengumpulkan enam poin dari empat laga di posisi Runner up.
Meski berada di posisi Runner up, Petsubas tetap tak bisa lolos ke babak selanjutnya.
Karena, gagal menempatkan diri di posisi runnerp up terbaik.
BACA JUGA:Libur Sekolah, Taman Baca Tetap Ramai
Sedangkan juara grup F diraih oleh PSIW Wonosobo. PSIW lolos ke babak 18 besar.
PSIW mengumpulkan tujuh poin dari empat laga.
Pelatih Persibangga Purbalingga Faizal Fatron Naser mengatakan, kegagalan skuad berjuluk Laskar Soedirman ini, dikarenakan persiapan yang tak maksimal.