"Lomba internasional pertama di Taiwan. Terus Soulvenia, Kanada, dan Kazakhstan. Di Kazakhstan dapat juara dua untuk nomor ketepatan. Kalau kejuaraan nasional sudah banyak. Pada 2013, saya ikut pertama kali di Puncak Bogor dan dapat juara 1," ungkapnya.
Eka menuturkan, saat ini sudah ada 50 medali yang berhasil dikumpulkan dari event paralayang nasional dan internasional.
Bahkan paralayang juga yang membuatnya bisa keliling dunia untuk bertanding. Seperti Australia, Taiwan, Soulvenia, Bosnia, Serbia, Canada, Turki dan Kazakhstan.
BACA JUGA:Pasien Covid-19 Naik, PPKM Diberlakukan, Dinporapar Berharap Tak Ada Pembatasan Kegiatan Wisata
Sementara untuk even nasional, pada PON Papua tahun 2021 lalu, Eka mewakili kontingen Jawa Tengah. Dia berhasil mempersembahkan medali perak dan perunggu.
"Kita berharap dengan prestasi yang semakin meningkat, tetap diperhatikan oleh Pemerintah Kabupaten Banyumas. Disupport, karena olahraga ini termasuk olahraga tidak murah. Peralatan juga harus update," terangnya. (*)