Ajakan Waspadai Kanker Testis

Kamis 09-11-2017,14:00 WIB

Sebuah apotek di Ivybridge, Devon, Inggris, diprotes warga sekitarnya. Penyebabnya, apotek itu menaruh barang yang sangat demonstratif untuk mengampanyekan kewaspadaan terhadap kanker testis. Yakni, skrotum tiruan berbahan karet. Barang tersebut ditaruh di atas bantal cantik layaknya perhiasan, lalu diletakkan di tepi jendela etalase yang menghadap ke jalan. Komplain warga datang hanya beberapa hari setelah tiruan bagian pribadi cowok itu dipasang. Mereka merasa terganggu. Bentuknya terlalu nyata dan vulgar. ’’Bagaimana kalau dilihat anak-anak?’’ Begitu alasan yang diutarakan warga. Lynda Kelley, manajer apotek, tersinggung dengan komplain tersebut. Dia teringat ibunya yang meninggal akibat kanker paru-paru. Dia pun sedih lantaran orang tidak menangkap pesan di balik displai tak lazim itu. ’’Kanker telah merenggut banyak nyawa dan kanker testis ini bisa dicegah. Para pria hanya perlu lebih waspada menjaga bagian pribadinya,’’ kata Kelley kepada Metro. Kelley sengaja memilih bentuk promo seperti itu untuk mendapat perhatian dari target audiensnya, yakni pria-pria muda. ’’Ya, anak-anak memang datang ke sini dan tertawa-tawa. Tapi, benar-benar ada cowok yang memahami pesannya dan minta kondisinya dicek,’’ ungkap Kelley. Dia pun bertekad memasang displai tersebut hingga akhir bulan. Hm, jadi penasaran bagaimana dia mengampanyekan pink October... (adn/c20/na)

Tags :
Kategori :

Terkait