Jumlah Kotak Suara Masih Kurang

Rabu 14-11-2018,09:58 WIB

Petugas sedang membongkar kotak suara. DARNO/RADARMAS BANJARNEGARA - Hingga saat ini KPU Banjarnegara masih menunggu kotak suara tambahan. Sebagian kotak suara sudah dikirim. Namun kekurangannya belum tiba di gudang. Ketua KPU Banjarnegara Bambang Puji Prasetya mengatakan sampai saat ini ada dua jenis logistik yang tiba. "Bilik suara sebanyak 11.053 buah dan kotak suara sebanyak 700 buah," terangnya, Selasa (13/11). Jumlah kotak suara sudah tiba ini baru sebagian kecil dari jumlah yang dibutuhkan. Dia menyebut kebutuhan kotak suara untuk Pemilu 2019 mendatang sebanyak 16.055 buah. Jika diangkut dengan tronton sekitar dua tronton. Namun pihaknya meminta pengiriman bukan menggunakan tronton. Tujuannya agar truk bisa merapat ke gudang yang berada di sebelah timur kantor PDAM di Parakancanggah. Bambang mengatakan pengiriman kotak suara tambahan ini kemungkinan akan dilakukan pada pekan ini. "Kita masih menunggu kedatangan kotak suara ini," paparnya. Sedangkan logistik lain seperti formulir, surat suara dan lainnya belum mulai dikirim. Dikatakan, kotak suara yang dikirim ini terbuat dari kardus. Untuk sekali pakai. "Ada plus minusnya," kata dia. Hingga kini penyetingan bilik dan kotak suara ini belum dilakukan. Sebab memang belum dibolehkan. Menurut dia, penyetingan akan dimulai Februari 2019 mendatang. "Intuksinya KPU itu," jelasnya. Terkait jumlah pemilih yang terdaftar pada DPTHP-2 sebanyak 8.752 pemilih. Tidak seperti yang diberitakan sebelumnya sebanyak 8.792 pemilih. (drn)

Tags :
Kategori :

Terkait