DILEBARKAN : Ruas jalan Ciguling-Benda dilebarkan. Jalan ini diproyeksikan menjadi bagian dari ruas jalur selatan Majenang.HARYADI/RADARMAS
MAJENANG - Jalan selatan Majenang yang digagas beberapa tahun lalu, terus direalisasikan secara bertahap. Langkah tersebut berupa pelebaran jalan Ciguling-Benda, tepatnya di depan SMPN 3 Majenang. Demikian juga dengan gorong-gorong yang ada di sana.
"Memang ini bagian dari persiapan jalan lingkar. Karena untuk dilalui kendaraan besar, maka lebar jalan minimal enam meter," ujar Anggota DPRD Kabupaten Cilacap, Hermawan Santosa, Jumat (20/7).
Dia mengungkapkan, Detail Engginiering Desain (DED) juga sudah jadi turun pasca pengajuan ke pemerintah pusat. Dalam DED tersebut muncul perencanaan hingga pelaksanaan. Termasuk ruas mana saja yang akan dilewati dan membutuhkan pelebaran.
Demikian juga dengan sarana pendukung seperti jembatan. "Info DED sudah turun," ungkapnya. Dia mengakui, kebutuhan jalur lingkar di Majenang kian teras seiring perkembangan wilayah dan pusat kota. Pasalnya, tidak mungkin arus kendaraan sepenuhnya diarahkan melalui jalur yang sudah ada sekarang ini.
Padahal, kepadatan dalam kota sudah tidak bisa diurai lagi. Ini karena pusat kota Majenang menjadi titik pusat perbelanjaan, pertokoan dan area bisnis. "Perkembangan kota sudah sangat membutuhkan jalan lingkar," tegasnya.
Terlebih jalur lingkar yang ada sekarang ini dianggap tidak layak sama sekali. Pertama, titik masuk dan keluar masih berada di dalam kota. Kedua karena lebar jalan belum memenuhi syarat. "Titik keluar dan masuk masih di dalam kota hingga tidak layak," kata dia.
Pemkab Cilacap sejak beberapa tahun lalu sudah menggagas pembangunan jalan selatan Majenang. Jalan ini dipakai sebagai jalur alternatif untuk mengalihkan kendaraan dari arah barat dan timur. Titik awal mulai dari pertigaan Ciguling menuju arah selatan. Daerah yang dilwati adalah Desa Cilopadang, Padangjaya, Mulyasari, Mulyadadi dan Pahonjean. (har/din)