CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Kebakaran melanda sebuah minimarket yang berada di Jalan Diponegoro Desa Pagubugan, Kecamatan Binangun, Kabupaten Cilacap, pada Sabtu (17/1/2026) dini hari.
Kebakaran pertama kali diketahui oleh warga yang tengah melaksanakan ronda malam. Saksi melihat asap tebal keluar dari bagian atap bangunan, lalu segera membunyikan kentongan sebagai tanda bahaya.
Warga bersama perangkat desa kemudian mendatangi lokasi dan melaporkan kejadian tersebut ke Pos Damkar Kroya melalui pesan WhatsApp.
Menindaklanjuti laporan tersebut, tim pemadam kebakaran Pos Damkar Kroya langsung bergerak menuju lokasi dengan mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap.
BACA JUGA:109 Kasus Kebakaran Terjadi di Cilacap Pada Tahun 2025, Kerugian Mencapai Rp 11,8 Miliar
Kepala Bidang Pemadaman dan Penyelamatan Satpol PP Kabupaten Cilacap, Gatot Arief Widodo, mengatakan pihaknya menerima laporan kebakaran dalam kondisi api sudah membesar di bagian atap bangunan.
"Petugas segera melakukan pemadaman dan pendinginan. Alhamdulillah api berhasil dikendalikan sehingga tidak merembet ke bangunan lain di sekitarnya," katanya, Minggu (18/1/2026).
Berdasarkan hasil pemeriksaan awal di lapangan, penyebab kebakaran diduga kuat akibat korsleting listrik. Tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam peristiwa tersebut karena kejadian berlangsung saat minimarket dalam kondisi tutup.
"Tidak terdapat korban luka maupun korban meninggal dunia. Namun kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp 150 juta," jelasnya.
BACA JUGA:50 Persen Hidran di Cilacap Tidak Berfungsi Optimal, Penanganan Kebakaran Terancam Lambat
Dalam proses penanganan kebakaran, petugas menghabiskan sekitar 2.000 liter air dengan waktu respon sekitar 10 menit sejak laporan diterima.
Gatot mengimbau masyarakat, khususnya pengelola usaha dan pemilik bangunan, agar secara rutin memeriksa instalasi listrik dan memastikan kelayakan sistem kelistrikan guna mencegah terjadinya kebakaran serupa.
"Cek kembali sistem kelistirkan, pastikan semua dalam kondisi baik ketika akan menutup toko atau tempat usaha, " pungkasnya. (jul)