Tertarik Ingin Membeli Motor Matic Yamaha Fazzio ? Simak Kelebihan dan Kekurangannya

Kamis 22-08-2024,07:35 WIB
Reporter : Fahma Ardiana
Editor : Laily Media Yuliana

Dengan berbagai keunggulan tersebut, Fazzio akan menjadi pilihan menarik bagi Anda yang mencari sepeda motor matic dengan desain klasik modern dan fitur-fitur canggih.

Kekurangan Yamaha Fazzio

Namun, seperti produk lainnya, sepeda motor matic Yamaha Fazzio juga memiliki beberapa kekurangan yang patut Anda pertimbangkan sebelum mengambil keputusan pembelian.

1. Jenis Lampu Sein

Lampu utama menggunakan LED, namun lampu sein menggunakan bola lampu pijar. Namun, karena bagian kacanya dilapisi kaca buram, hal ini tidak terlalu terlihat.

2. Tenaga Kurang Maksimal

Meski berjenis hybrid, Yamaha Fazzio tidak memiliki tenaga yang besar. Fazzio mampu menghasilkan tenaga 6,2 kW pada 6.500 rpm dan 10,6 Nm pada 4.500 rpm. 

3. Harga cenderung tinggi

Sebagai sepeda motor matichybrid, tentu saja Yamaha Fazzio lebih mahal dibandingkan sepeda motor matic lainnya. Namun sepeda motor matic ini memiliki harga yang murah jika dibandingkan dengan sepeda hybrid merek lain.

Itulah beberapa poin penting mengenai kelebihan dan kekurangan dari sepeda motor matic klasik Yamaha Fazzio yang harus kalian ketahui sebelum membeli. (fah)

Kategori :